Ballon d Or 2019

Rekap Hasil Ballon d Or 2019: Trofi untuk Lionel Messi, Matthijs de Ligt, Alisson, dan Megan Rapinoe

Rekap Hasil Ballon d Or 2019: Trofi untuk Lionel Messi, Matthijs de Ligt, Alisson, dan Megan Rapinoe

Editor: Adrian Yunus
TWITTER.COM/FC BARCELONA
Penyerang Barcelona, Lionel Messi, berpose dengan lima trofi Golden Boot setelah kembali meraihnya 

SRIPOKU.COM - Lionel Messi meraih penghargaan Pemain Terbaik dalam seremoni Ballon d'Or untuk keenam kalinya sepanjang karier sebagai pesepak bola.

Lionel Messi memuncaki daftar peraih suara terbanyak dalam penganugerahan Ballon d'Or 2019 di Paris, Senin (2/12/2019) atau Selasa dini hari WIB.

Megabintang Barcelona dan timnas Argentina itu mengungguli Virgil van Dijk (Liverpool, Belanda) serta Cristiano Ronaldo (Juventus, Portugal) yang melengkapi posisi tiga besar.

Bisa Hentikan Lionel Messi Selama 63 Menit, Pelatih Dortmund Ungkap Caranya

Laga Hidup Mati Vs Lionel Messi dkk, Antonio Conte Minta Dukungan 80.000 Suporter

Diajak Berantem oleh Edinson Cavani, Lionel Messi Ladeni dengan 3 Kata

Voting untuk menentukan kampiun Ballon d'Or 2019 dihimpun dari suara 180 jurnalis internasional di seluruh dunia.

Messi memenangi trofi ini setelah mengantar Barcelona menjuarai Liga Spanyol dan Piala Super Spanyol 2018-2019.

Selain itu, dia menuntaskan kompetisi musim lalu sebagai top scorer Liga Spanyol dan Liga Champions, serta menyabet Sepatu Emas Eropa.

 
2009
2010
2011
2012
2015
2019

 
Sebelum mendapat anugerah Ballon d'Or, Messi meraih penghargaan The Best FIFA Men's Player 2019 atau Pemain Terbaik versi FIFA.

Bagi Messi, gelar itu menjadikannya kolektor trofi Ballon d'Or terbanyak sepanjang sejarah seremoni ini dengan jumlah 6 trofi.

Sebelumnya, Messi bersama Ronaldo berdampingan memegang rekor gelar terbanyak.

Kini, Messi melesat sendirian meninggalkan Ronaldo setelah memenangi penghargaan serupa pada 2009, 2010, 2011, 2012, dan 2015.

Selain gelar untuk Pemain Terbaik Pria 2019, Ballon d'Or juga memberikan tiga anugerah lain.

Penghargaan tersebut adalah Ballon d'Or Feminin untuk Pemain Terbaik Wanita, Kopa Trophy untuk pemain di bawah 21 tahun, serta Yashin Trophy untuk apresiasi kiper terbaik.

Gelar yang disebut terakhir, Yashin Trophy, menjadi milik kiper Liverpool, Alisson Becker.

Pria Brasil itu menjadi kunci ketangguhan Liverpool dalam menjuarai Liga Champions musim lalu.

Alisson menjalani tahun 2019 yang sangat dikenang karena ia juga mengawal gawang timnas Brasil saat menjuarai Copa America.

Alisson menyisihkan Marc-Andre ter Stegen (Barcelona, Jerman) dan Ederson Moraes (Man City, Brasil) untuk menyabet gelar kiper terbaik dunia edisi termutakhir.

Sementara itu, Kopa Trophy yang diperuntukkan buat pemain-pemain muda berbakat menjadi milik Matthijs de Ligt.

Pemuda Belanda berusia 20 tahun ini merupakan kapten tim dan pilar lini belakang Ajax Amsterdam saat membikin kejutan dengan lolos ke semifinal Liga Champions musim lalu.

Di kancah lokal, De Ligt menolong Ajax mengawinkan gelar Liga Belanda dan Piala Belanda.

Bersama Van Dijk, De Ligt juga menyokong pertahanan timnas Belanda hingga melaju ke final UEFA Nations League 2019-2020.

Rentetan prestasi ini yang membuat kepindahannya ke Juventus terwujud di bursa transfer musim panas.

Untuk persaingan Kopa Trophy, De Ligt mengalahkan dua wonderkid, Jadon Sancho (Dortmund, Inggris) dan sang peraih gelar Golden Boy 2019, Joao Felix (Benfica/Atletico, Portugal).

Sementara itu, gelar lainnya diberikan untuk pesepak bola wanita Megan Rapinoe di jenjang Ballon d'Or Feminin.

Prestasi Megan yang paling menjulang adalah membawa timnas Amerika Serikat menjuarai Piala Dunia Wanita 2019.

Ajang tersebut dilengkapi Megan dengan rekor sebagai Pemain Terbaik Turnamen dan top scorer.

Kembali ke daftar penghargaan Ballon d'Or 2019 bagian pria, lantas siapa saja nama-nama yang melengkapi susunan 30 nomine terbaik?

Berikut urutannya dari nomor 1 hingga 30.

Messi
Van Dijk
Ronaldo
Mané
Salah
Mbappé
Alisson
Lewandowski
Bernardo
Mahrez
De Jong
Sterling
Hazard
De Bruyne
De Ligt
Agüero
Firmino
Griezmann
Alexander-Arnold
Tadić, Aubameyang
Son
Lloris
Ter Stegen, Koulibaly
Benzema, Wijnaldum
Van de Beek, Marquinhos, Félix#BallondOr

 Sumber : Bolasport

Sumber: BolaSport.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved