Euro 2020

Kualifikasi Euro 2020 - Laga Seru di Grup D Demi 2 Tiket Lagi Pada Dini Hari Nanti

Denmark, Swiss, dan Irlandia memperebutkan 2 tiket yang tersedia dari Grup D pada Kualifikasi Euro 2020

Penulis: adi kurniawan | Editor: adi kurniawan
TWITTER.COM/UEFAEURO
Kualifikasi Euro 2020 - Laga Seru di Grup D Demi 2 Tiket Lagi Pada Dini Hari Nanti 

Kualifikasi Euro 2020 - 2 Tiket Lagi Dipastikan Dini Hari Nanti Laga Seru di Grup D

SRIPOKU.COM - Babak Kualifikasi Euro 2020 akan berlangsung Senin (18/11/2019) malam waktu Eropa atau Selasa dini hari WIB, sebanyak 8 pertandingan digelar di Grup D, F, dan J.

Di antara 3 grup itu, D yang paling penting karena dua lagi tiket putaran final Euro 2020 akan terdistribusi dini hari nanti dari grup tersebut.

Grup D diisi Denmark (15 poin), Swiss (14), Irlandia (12), Georgia (8), dan Gibraltar (0).

Denmark, Swiss, dan Irlandia memperebutkan 2 tiket yang tersedia dari Grup D.

Pada matchday terakhir, Irlandia akan menjamu Denmark sedangkan Swiss bertamu ke Gibraltar.

Jadwal Semifinal Liga 2 2019, Sriwijaya FC vs Persita dan Persiraja vs Persik Mulai 22 November Bali

Kas Hartadi Kecopetan di Surabaya, Warganet Malah Singgung Untung Uang Bonus Belum Cair

Denmark hanya membutuhkan hasil imbang untuk memastikan diri lolos ke putaran final Euro 2020.

Denmark juga bisa lolos jika kalah dengan selisih satu gol dan Swiss tidak mengalahkan Gibraltar atau jika Swiss kalah.

Swiss akan lolos jika tidak kalah dari Gibraltar atau jika Irlandia tidak mengalahkan Denmark.

Sementara Irlandia harus mengalahkan Denmark dengan selisih dua gol atau lebih.

Irlandia juga bisa lolos jika menang dengan selisih satu gol asal Swiss tidak bermain imbang dengan Gibraltar.

Grup F dan J juga menggelar pertandingan, tetapi semua tiket dari grup ini sudah terdistribusi.

Dari Grup F, Spanyol dan Swedia sudah dipastikan lolos dengan Spanyol juga telah dipastikan menjadi juara grup.

Matchday terakhir Grup F menggelar laga Malta-Norwegia, Spanyol-Rumania, dan Swedia-Kepulauan Faroe.

Dari Grup J, Italia dan Finlandia juga sudah meraih tiket dengan Italia berstatus juara grup.

Pada putaran terakhir Grup J, dilangsungkan pertandingan Yunani-Finlandia, Italia-Armenia, dan Liechtenstein-Bosnia Herzegovina.

Sebanyak 17 tim sudah memastikan diri lolos ke putaran final Euro 2020.

Mereka adalah Belgia, Italia, Rusia, Polandia, Ukraina, Spanyol, Prancis, Turki, Inggris, Republik Ceska, Finlandia, Swedia, Kroasia, Austria, Belanda, Jerman, dan Portugal.

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved