Demam FaceApp Wajah Tua, Mending Ikut Age Challenge 15 Tahun Wajah Lebih Muda, Ini Caranya
Akhir-akhir ini media sosial tengah ramai dengan foto yang merubah wajah menjadi tua dengan Age Challenge. Pengguna media sosial berlomba-lomba memam
Klik tombol 'izinkan' untuk mengatur fitur FaceApp.
Selanjutnya kamu bisa langsung mengedit wajahmu dari foto selfie dengan mengetuk ikon kamera yang terdapat pada laman pertama.
Selain selfie, kamu juga bisa mengambil foto dari galeri dengan memilih 'galeri' yang juga ada pada laman pertama.
3. Ambil Foto dan Tunggu Prosesnya
Jika kamu memilih foto selfie, kamu tinggal ambil foto dengan mengetuk tombol shutter pada bagian tengah.
Jika mau beralih ke kamera belakang, tinggal ketuk tombol putar di sebelah kanan.
Kalau sudah mengambil gambar, tunggu FaceApp memproses foto.
Pastikan internet kamu punya jaringan yang stabil ya agar tidak menghambat!

4. Edit Wajah Menjadi Muda
Setelah mengambil foto, kamu kemudian diarahkan untuk mengedit foto tersebut di laman 'editor'.
Kamu tinggal memberikan sentuhan efek lewat menu slider yang ada di bagian bawah.
Setelah itu edit sesuai selera.
Jika ingin mengedit jadi wajah muda, bisa pilih menu Usia -> Muda atau Usia -> Young 2.
5. Simpan Foto yang Sudah Diedit
Setelah selesai mengedit, kamu tinggal simpan ke galeri dengan ketuk ikon download yang ada di pojok kanan atas.
Jika sudah didownload, secara otomatis foto akan tersimpan ke dalam galerimu.