Dul Jaelani Setia Temani Ahmad Dhani Sidang, Ini Reaksi Maia Estianty hingga Sebut 'Bekas Anak'
Berita Maia Estianty - Dul Jaelani Setia Temani Ahmad Dhani di Persidangan, Lihat Reaksi Maia Estianty hingga Sebut 'Bekas Anak'
Penulis: Shafira Rianiesti Noor | Editor: Candra Okta Della
Dul Jaelani Setia Temani Ahmad Dhani di Persidangan, Lihat Reaksi Maia Estianty hingga Sebut 'Bekas Anak'
SRIPOKU.COM - Meski kini telah hidup masing-masing, namun pasangan mantan suami istri Maia Estianty dan Ahmad Dhani masih sering menjadi sorotan.
Apalagi diketahui jelas bila Maia Estianty dan Ahmad Dhani sempat memiliki hubungan tak baik di awal-awal perpisahan mereka.
Bahkan baik Ahmad Dhani dan Maia Estianty dikabarkan sempat tak saling berkomunikasi.
Selang berapa waktu setelah perpisahan mereka, kini hubungan Maia Estianty dan Ahmad Dhani dikabarkan telah baik.
Keduanya pun sempat terlihat bersama dalam momen-momen tertentu.
Kebersamaan antara Maia Estianty dan Ahmad Dhani ini, tak lain tak bukan demi ketiga buah hati mereka, Al, El, dan Dul.
Seperti contohnya pada ulang tahun Al Ghazali pada Jumat (31/8/2018) lalu.
Maia Estianty dan Ahmad Dhani terlihat hadir dan sempat melakukan foto keluarga lengkap bersama ketiga putra mereka tersebut.
• Batal Menikah dengan Irwan Mussry, Desy Ratnasari Ungkap Pacar Barunya, Ternyata Ini Sosoknya
• Punya Rumah 15 Miliar, Sule Sering Alami Kejadian Aneh, Mendadak Banyak Kaca Pecah Tanpa Sebab!
• Cara Mengubah Tanda Centang Biru WhatsApp Jadi Emoticon Lucu, Dijaming Gampang & Tidak Ribet!

Namun ternyata pada saat ulang tahun Al yang ke 21 tahun itu, dihadiri pula oleh Irwan Mussry.
Dimana Irwan Mussry sendiri pada saat itu merupakan kekasih Maia Estianty yang kini telah dinikahinya.
Kehadiran Irwan Mussry yang tak tersorot publik itu, baru saja dibocorkan sendiri oleh pelantun Lelaki Buaya Darat tersebut.
Maia Estianty terlihat memposting fotonya bersama Al, El, dan Dul dan juga Irwan Mussry di instagram pribadinya, @maiaestiantyreal.
Dalam postingannya itu, Al Ghazali yang saat itu berulangtahun terlihat merangkul Maia dengan Irwan Mussry.

Menjadi musisi kenamaan tentu saja postingan tersebut tak luput dari perhatian netizen.
Terbukti dari kolom komentarnya, banyak netizen yang memberikan komentar mereka.
Satu di antaranya yang menyoroti penampilan anak bungsu Maia Estianty dan Ahmad Dhani itu, Dul Jaelani.
Menurut salah seorang dari netizen tersebut, mimik wajah Dul Jaelani sangat mirip sang ayah, Ahmad Dhani.
Tak hanya mengomentari raut wajah Dul, netizen itu pun juga tampak mempertanyakan kepada Maia Estianty mengapa Dul Jaelani membela Ahmad Dhani.
Mendapatkan komentar tersebut, Maia Estianty pun tak segan-segan memberikan jawaban.
Menurut Maia, hal tersebut sangatlah wajar mengingat Dul membela keluarganya sendiri.
Lebih lanjut Maia Estianty juga terlihat menjelaskan bahwa tak ada istilah sebagai bekas anak.

Sebagaimana diketahui, Ahmad Dhani tengah menghadapi ancaman penjara setelah dituntut oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) dalam kasus ujaran kebencian di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
Dalam sidang pembacaan tuntutan yang digelar Senin (26/11/2018), terlihat bila Dul Jaelani setia menunggui ayahnya itu.
====
• Ingat Bowo Alpenliebe? Terkenal Lewat Tik Tok Sampai Keluar Sekolah, Ternyata Begini Nasibnya!
• Prihatin Kondisi Rumahnya, Inilah Fakta Sumber Kekayaan Roro Fitria, Kerja Keras hingga Ritual Ini