Berita Pagaralam
Berita Pagaralam: Sambil Bersepada Wako dan Kapolres Pagaralam Gelar Bhakti Sosial
Walikota Pagaralam, Alpian Maskoni bersama Kapolres Pagaralam, AKBP Dwi Hartono SIk MH melakukan bhakti sosial di Kampung II
Berita Pagaralam: Sambil Bersepada Wako dan Kapolres Pagaralam Gelar Bhakti Sosial
Laporan wartawan Sripoku.com, Wawan Septiawan
SRIPOKU.COM, PAGARALAM - Walikota Pagaralam, Alpian Maskoni bersama Kapolres Pagaralam, AKBP Dwi Hartono SIk MH melakukan bhakti sosial di Kampung II Kelurahan Gunung Dempo, Selasa pagi (30/10/2018).
Namun kegiatan bhakti sosial kali ini cukup menarik.
Pasalnya Wako dan Kapolres tidak mendatangi masyarakat dengan menggunakan kendaraan dinas, namun keduanya menggunakan sepeda menelusuri kawasan kebun teh dari Puncak Tugu Rimau menuju Mapolres Pagaralam dan langsung mampir ke permukiman warga.
Kegiatan ini merupakan ajang silaturahmi kepada masyarakat untuk tetap bersinergi dengan Pemerintah Kota Pagaralam dan Polres Pagaralam.
Baca: Jelang Deadline Pemberian Vaksin MR Pagaralam Capai 70 Persen, 24.820 Anak Sudah Divaksin
Baca: Pesawat Lion Air JT 610 Jatuh, Pihak Bandara Atung Bungsu Pagaralam Periksa Pesawat Sebelum Take Off
Baca: Berita Pagaralam: Tiga Perwakilan KNPI Hadiri Peringatan Hari Sumpah Pemuda di Pagaralam
Pada kegiatan ini, Walikota dan Kapolres memberikan bingkisan kepada sejumlah masyarakat di Kampung II Kelurahan Gunung Dempo, Kecamatan Dempo Selatan.
Walikota Pagaralam, Alpian Maskoni mengatakan, bahwa kegiatan ini merupakan ajang silaturahmi serta bentuk imbauan kepada masyarakat untuk tetap bersinergi sesama.
"Kegiatan ini selain sehat dengan bersepeda kita juga lebih merasa lebih dekat dengan masyarakat," ujarnya.
Ditambah dalam kegiatan ini juga pihaknya sedikit bingkisan kepada masyarakat sebagai ucapan terima kasih dan wujud syukur pemerintah Kota Pagaralam dengan apa yang sudah dicapai selama ini.
Baca: Video Suasana Kediaman Rumah Rizki Korban Pesawat Lion Air JT Asal Palembang
Baca: Jelang Deadline Pemberian Vaksin MR Pagaralam Capai 70 Persen, 24.820 Anak Sudah Divaksin
Baca: Berita Palembang : Kepergok Warga Congkel Jendela Rumah, Sopir Angkot Ini Babak Belur Dihajar Massa
Sementara Kapolres Kota Pagaralam, AKBP Dwi Hartono SIk MH menambahkan, bahwa kegiatan semacam gowes ini memang sudah sering dilakukan oleh jajaran Polres Pagaralam.
Bahkan tidak hanya bhakti sosial namun juga dalam kegiatan-kegiatan patroli serta sosialisasi Kamtibmas sambil gowes.
====
Seorang Petani Asal Lahat Kepergok Hisap Sabu-sabu, Pasrah Dikepung Petugas Polres Pagaralam |
![]() |
---|
Cerita Pemilik Rumah Makan di Pagaralam, Omsetnya Turun Hingga 150 Persen Selama Pandemi Covid-19 |
![]() |
---|
Pendakian Gunung Dempo Ditutup, Mulai 18-22 Februari 2021, Ini Penyebabnya |
![]() |
---|
Miris, Sudah 3 Tahun Jalan Tanah Menuju Polsek Pagaralam tak Dibangun, Jika Hujan Berlumpur & Licin |
![]() |
---|
Mahasiswa PGRI Palembang Meninggal, Asma Kambuh saat Diksar di Gunung Dempo, Sempat Dirawat di RS |
![]() |
---|