Tayang 1 Agustus ini di TransTV, Jack Ryan: Shadow Recruit - Petualangan Agen Rahasia AS di Rusia
Karakter agen rahasia CIA ini telah diperankan oleh banyak aktor terkenal. Mulai dari Alec Baldwin, Harrison Ford, Ben Affleck, hingga Chris Pine.
SRIPOKU.COM - Jack Ryan adalah karakter yang muncul di novel berjudul sama karangan Tom Clancy.
Karakter agen rahasia CIA ini telah diperankan oleh banyak aktor terkenal.
Mulai dari Alec Baldwin, Harrison Ford, Ben Affleck, hingga Chris Pine.
Berita Lainnya:
Bakal Tayang 2 Agustus ini, Berikut Sinopsis & Trailer Film Kafir: Bersekutu Dengan Setan
Nah, film yang dibintangi oleh Chris Pine berjudul Jack Ryan: Shadow Recruit akan ditayangkan malam besok.
Jack Ryan: Shadow Recruit disiarkan di Trans TV pada hari Rabu, 1 Agustus 2018 pukul 20.30.
Yuk baca sinopsisnya di bawah ini!
Jack Ryan (Chris Pine) adalah seorang agen rahasia CIA (Central Intelligence Agency).
Jack Ryan direkrut oleh Harper (Kevin Costner) untuk menjadi agen rahasia tersebut.
Sebelumnya, ia adalah seorang marinir dan piloy helikopter yang handal.
Namun saat terbang, dirinya tibatiba ditembak oleh musuh.
Dalam keadaan luka parah dan tulang belakang yang cedera ternyata ia mampu menolong dua rekannya keluar dari helikopter.
Meski begitu, ia mengalami luka yang sangat parah dan harus mendapatkan perawatan khusus.
Dirinyapun berkenalan dengan Cathy (Kiera Knightley), seorang dokter yang membuatnya jatuh cinta.
Mereka kemudian saling jatuh cinta dan kemudian bertunangan.
Disaat yang sama Harper sedang memantau kondisi Jack dan disitulah Harper menawari Jack untuk menjadi agen CIA.
Jack ditugaskan bukan sebagai agen lapangan melainkan agen rahasia alias mata-mata.
Jack diminta untuk memata-matai pasae Amerika terutama mengenai transaksi-transaksi mencurigakan jaringan teroris dunia.
Untuk terjun kesitu, Jack harus kembali menempuh pendidikan ekonomi.
Setelah dilakukan pengecekan, ternyata Jack menemukan transaksi pembelian besar di bursa saham Wall Street dari perusahaan Rusia yang bernama Cherevin Group yang dimiliki oleh Cerevin (Kenneth Branagh).
Mengetahui ada transaksi mencurigakan, Jack mulai melakukan investigasi kepada perusahaan tersebut.
Dirinya datang ke Moscow, Rusia dan meneliti penemuannya itu.
Tidak diduga, pihak Rusia mengetahui kedok Jack dan mengejarnya.
Kejar-kejaran pun terjadi dan Jack harus menghadapi tugas lapangan yang penuh tantangan.
Apalagi, sang tunangan tanpa sengaja ikut terlibat di misi berbahaya ini.
Penasaran akan nasib Jack nantinya?
Jangan lupa saksikan Jack Ryan: Shadow Recruit, 1 Agustus 2018 di Trans TV pukul 20.30.
(Tribunstyle.com/Talitha Desena/transtv.co.id)
Penulis: Talitha Desena
Sumber: TribunStyle.com
Berita Ini Sudah Diterbitkan di Situs http://style.tribunnews.com/ dengan Judul:
Sinopsis Jack Ryan: Shadow Recruit - Petualangan Agen Rahasia AS di Rusia, 1 Agustus di TransTV
