UN Tingkat SD
Soal Tak Sesuai dan Bingungkan Siswa, Empat Soal USBN SD Dianggap Bonus
Sebanyak 28.360 siswa tingkat SD di Kota Palembang mulai melaksankan Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN)
Penulis: Yuliani | Editor: Reigan Riangga
Laporan wartawan Sripoku.com, Yuliani
SRIPOKU.COM, PALEMBANG --Sebanyak 28.360 siswa tingkat SD di Kota Palembang mulai melaksankan Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) hari ini, Kamis (4/5/2018). Ujian ini diikuti sekolah baik negeri dan swasta
Pantauan Sripo, pelaksanaan USBN SD hari pertama ini berlangsung sejak pukul 08.00 WIB dengan mata pelajaran Bahasa Indonesia. Dalam mata pelajaran ini, didapati ada empat soal yang dianggap bonus oleh panitia ujian. Hal ini dikarenakan, butiran soal tidak sesuai dengan teks wacana.
"Soal nomor 19, 20, 21 dan 22 tidak nyambung dengan wacana sehingga kita anggap sebagai bonus," ujar Kepala SDN 41 Palembang Nailah Umar SPd.
Baca: Sambut Ramadhan dan Asian Games, Perbaikan Jembatan Serta Jalan di Sumsel Diprioritaskan
Di sekolah ini sendiri, ada 95 siswa yang ikut ujian. Sebelumnya, pihak sekolah sudah memberikan pelajaran tambahan dan tryout sebagai persiapan menghadapi ujian yang diselenggarakan selama tiga hari, 4-6 Mei 2018.
"Semua peserta ujian masuk, tidak ada laporan sakit atau absen," terangnya.
Sementara itu, Kepala UPTD Pendidikan Ilir Timur 1 Palembang Dra Hj Zuraidah MSi menambahkan, soal ujian disimpan di kantor UPTD. Setiap sekolah bisa mengambil soal ujian dimulai pukul 05.00 WIB.
"Petugas kami standby di kantor, mereka melayani panitia ujian usai Salat Subuh," ujarnya.
Baca: Nyambi Jadi Penjual Narkoba, Seorang Sopir di Muratara ini Ditangkap Polisi
Di Kecamatan IT 1, sambung dia, ada 18 SD yang menyelenggarakan ujian di antaranya 7 SD berstatus negeri dan 11 sekolah lainnya berstatus swasta.
"Hari ini Bahasa Indonesia, besok Matematika dan hari terakhir IPA," ungkapnya.
Baca: Dihantam Hujan Deras, Jembatan Sari Bungamas Putus, Puluhan KK Warga SP6 Lahat Teresolir
Terpisah, Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) kota Palembang, Ahmad Zulinto mengatakan, ada 18 UPTD Pendidikan yang dilibatkan untuk menyimpan soal ujian.
"Semua soal dan lembar jawaban diamankan di UPTD masing-masing dan dibagikan pada hari ujian," jelas Zulinto.
Mengenai soal sendiri di buat oleh Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) kota Palembang. Setiap pagi sekolah harus mengambil soal di masing-masing UPTD.
"MGMP dari masing-masing bidang yang membuat soalnya. Makanya setiap pagi sekolah harus mengambil soal di UPTD," tegasnya.
Baca: Jenis Obat Ditanggung BPJS Kesehatan
Lanjutnya, bila ada SD yang terkena banjir saat ujian nanti, akan dialokasikan di sekolah yang terdekat.
"Kalau memang terjadi kebanjiran akan dialokasikan di sekolah trrdekat. Namun sampai saat ini tidak ada laporan untuk itu. Jadi anak-anak bisa menjalankan ujian dengan baik," ujarnya.
Kepala Bidang (Kabid) SD Disdik kota Palembang, Samsul Bahrin menuturkan, saat ini yang mengikuti ujian berjumlah 28.360 siswa baik SD dan Madrasah Iftidaiyah (MI).
"Jadi SD/MI negeri berjumlah 248 sedangkan yang swasta 89 sekolah," ungkapnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/un-sd_20180503_111755.jpg)