Ilmuwan Temukan Senyawa Baru dalam Bawang Putih. Khasiatnya bagi Kesehatan Sangat Dahsyat

Bawang putih tak hanya untuk penyedap masakan. Meski ada juga yang tak suka dengan baunya yang begitu menyengat, namun jangan salah ya.

Editor: Bedjo
http://style.tribunnews.com/
Bawang Putih di Telinga. (cuisineandhealth.com) 

SRIPOKU.COM - Bawang putih tak hanya untuk penyedap masakan.

Meski ada juga yang tak suka dengan baunya yang begitu menyengat, namun jangan salah ya.

Ternyata umbi-umbian berwarna putih ini juga bisa dimanfaatkan untuk kesehatan telinga.

Berita Lainnya:  Bawang Putih Miliki 12 Manfaat Menakjubkan, 8 dan 11 Luar Biasa

Hal ini karena bawang putih mengandung beberapa senyawa kimia yang bermanfaat bagi tubuh manusia.

Dikutip dari Halo Sehat, senyawa tersebut antara lain sulfur, Allicin, Alli dan minyak atsiri yang bisa menjadi anti bakteri dan anti septik bagi tubuh manusia.

Selain itu, terdapat pula kalori, karbohidrat, protein, vitamin C, B1, B2, B3, B6, folat, kalsium, zat besi, magnesium, mangan, fosfor, kalium, natrium, dan seng.

Kamu bisa merasakan manfaat bawang putih ini bagi kesehatanmu dengan cara meletakkannya di telinga.

Ambillah bawang putih yang sudah dikupas dan dicuci bersih.

Kemudian potong dan pilihlah bawang yang bagian tengahnya lebih kuning dari luarnya.

Letakkan irisan tersebut pada lubang telinga, jangan terlalu masuk ke dalam.

cuisineandhealth.com
cuisineandhealth.com ()

Biarkan bawang putih itu di telingamu selama semalaman dan ambil saat pagi hari.

Apakah kamu tahu manfaat besar apa yang bisa kamu rasakan?

1. Hilangkan sakit telinga

Kamu juga bisa lakukan tips di atas saat telinga sakit.

Telinga dalam yang biasanya terasa sakit akan diredam oleh bawang putih selama semalam.

2. Sembuhkan infeksi telinga

Telinga berdenging
Telinga berdenging (Penyembuhan Alternatif)

Infeksi ini terjadi pada cairan telinga di bagian tengah.

Ini karena adanya bakteri masuk atau kemasukan debu hingga bakteri.

Sembuhkanlah dengan memakai bawang putih seperti cara di atas.

3. Mengurangi radang

Bawang putih yang bersifat anti radang bisa menyembuhkan serta mengurangi denyutan dan pembengkakan pada tubuh.

Anti-bakterial dan anti-virus bawang bisa membunuh bakteri dan kuman di telinga.

4. Penguat sistem imun

Meski hanya diletakkan di telinga, namun tubuh mampu merasakan khasiatnya.

Meningkatkan sistem imun serta meningkatkan vitamin C, B6, Potassium kalsium dan serat dalam tubuh.

5. Melunakkan kotoran telinga

Kotoran telinga bisa melunak saat kamu meletakkan bawang di telinga.

Hal ini bisa mempermudah kamu saat membersihkan telinga dan meminimalisir infeksi.

Bawang yang digunakan untuk penyembuhan ini bukan bawang sembarangan.

Pilihlah bawang putih organik, karena jika memakai bawang non-organik biasanya mengandung zat pestisida yang akan tidak aman untuk telingamu. (Delta Lidina/TribunStyle.com)

Penulis: Delta Lidina Putri
Sumber: TribunStyle.com

Berita Ini Sudah Diterbitkan di Situs http://style.tribunnews.com/ dengan Judul:
BARU! Ilmuwan Temukan Senyawa Baru dalam Bawang Putih. Khasiatnya bagi Kesehatan Sangat Dahsyat

Sumber: TribunStyle.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved