Menengok Belasan Muslimah Cantik Berlenggak-lenggok di Atas Catwalk
Tak hanya fisik, para model muda ini juga menjawab pertanyaan dari panitia sebagai tahapan untuk menjadi yang terbaik.
Penulis: Refli Permana | Editor: Sudarwan
Laporan wartawan Sriwijaya Post, Refli Permana
SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Sebanyak 15 perempuan mengenakan busana muslimah berlenggak-lenggok di atas catwalk dalam event bernama Azzura Model Hunt Sumsel di Palembang Indah Mall, Minggu (3/12/2017).
Tak hanya fisik, para model muda ini juga menjawab pertanyaan dari panitia sebagai tahapan untuk menjadi yang terbaik.
Secara bergantian, 15 finalis berjalan sendiri mengitari panggung.
Senyum tak berhenti tersungging dari bibir mereka.
Riasan di wajah ditambah dengan busana muslim membuat penampilan mereka tak kalah dengan ajang-ajang serupa yang berskala nasional atau internasional.
Para peserta benar-benar tampil maksimal.
Pun begitu saat menjawab pertanyaan dari dewan juri.
Setelah melewati tahapan perlombaan, juri akhirnya memilih seorang peserta bernama Nabila Rania menjadi yang terbaik.
Ia pun mendapat penghargaan yang diberikan oleh pemenang tahun lalu, Qori'atun Hafizoh.
Senyum lebar menandakan betapa bahagianya mendapat penghargaan ini.
Salah satu panitia, Nur Intan Widianti, mengatakan 15 finalis ini sudah menjalani tahapan seleksi pada 26 November 2017.
Saat itu, peserta tampil dengan mengenakan kostum muslimah sendiri.
Namun, di acara grand final, mereka tampil dengan mengenakan dari Kreasi Tenun Yulieza.
"Peserta tampil dengan membawakan tema batik nusantara yang sudah dimodifikasi.
Jadi, selain ada unsur Islamnua, unsur Indonesia juga didapat," kata cewek yang tahun lalu juga terpilih menjadi finalis Azzura Model Hunt ini.
Pelaksanaan tahun ini, lanjut perempuan bersapaan Intan ini, sedikit beda dengan sebelumnya.
Jika di tahun lalu peserta berdomisili di Palembang, maka di tahun ini, datang dari sejumlah daerah di Sumsel.
Adapun persyaratan masih sama, yakni cewek berusia 16 hingga 25 tahun dan kesehariannya mengenakan hijab.
Untuk pertanyaan yang diberikan kepada finalis, beber Intan, mayoritas tentang Islam.
Ini sesuai dengan kriteria Azzura, dimana mencari muslimah muda yang tidak hanya sempurna di fisik, tapi jiga berakhlak mulia, berbakat, dan cerdas.
"Pemenang akan diikat kontrak bersama Azzura. Saya pribadi banyak mendapat keuntungan setelah ikut kontes ini," kata Intan.
