Usai Dilantik, HIPKA Kota Palembang Segera Luncurkan Program Ini
Kita mulai dari jenjang mahasiswa. Karena, kita lihat saat di mahasiswa inilah, masa yang sangat baik.
Penulis: Abdul Hafiz | Editor: Sudarwan
Laporan wartawan Sriwijaya Post, Abdul Hafiz
SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Usai dilantik, Badan Pengurus Daerah (BPD) Himpunan Pengusaha Korps Alumni HMI (HIPKA) Kota Palembang segera meluncurkan Program Wirausaha Mahasiswa di Tahun 2018 mendatang.
"Kita di HIPKA sudah menyiapkan tiga program kerja yang akan dieksekusi tahun 2018 nanti.
Satu di antaranya adalah Program Pembinaan Wira usaha untuk mahasiswa dalam bentuk Koperasi Syariah Mahasiswa." ungkap Ketua BPD HIPKA Kota Palembang, Catur Sujatmiko pada pelantikan BPD HIPKA Kota Palembang periode 2017-2021 di Hotel Aryaduta, Kamis (30/11/2017).
Dijelaskannya, sekarang sudah saatnya generasi muda Sumatera Selatan khususnya Kota Palembang, untuk memulai berwirausaha dan menjadi pebisnis.
"Makanya, kita mulai dari jenjang mahasiswa. Karena, kita lihat saat di mahasiswa inilah, masa yang sangat baik.
Mereka memiliki semangat yang tinggi semangat untuk sukses dan sudah bisa mulai membangun jaringan yang bisa bermanfaat bagi perkembangan bisnis itu nantinya," kata Catur Sujatmiko.
Selain Program Pembinaan Wira Usaha untuk Mahasiswa, dua program lainnya yang akan dikerjakan oleh HIPKA Kota Palembang yakni Program Rutin Bulanan yang diberi nama Ngaji Bisnis dengan menghadirkan Narasumber Alumni HMI yang telah sukses dan merasakan makan asam garam perjuangan merintis usaha.
Selain itu yakni mempelopori terbentuknya HIPMA (Himpunan Pengusaha Mahasiswa) yang akan dikoordinasikan dengan Pengurus Cabang HMI.
"Tolong doanya agar HIPKA Kota Palembang bisa berkontribusi sangat baik dalam perbaikan ekonomi umat," ujarnya.
Acara juga diisi Motivasi Bisnis yang menghadirkan pengusaha nasional asal Kota Palembang yang menjadi pembicaraan pelaku Bisnis Nasional dan Internasional, Setiawan Ichlas, dan akan dipandu oleh Pakar Komunikasi Nasional, Effendi Ghazali, Anggota I BPK RI Dr Agung Firman Sampurna SE MSi.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/ketua-bpp-hipka-tubagus-farich-nahril_20171130_104455.jpg)