Priscilla Lee, Kemas Lagu Akad Payung Teduh Dalam Bahasa Korea. Netizen Dibuat Hanyut Karena Ini
Penyanyi muda jebolan ajang pencarian bakat Rising Star Indonesia, Hanin Dhiya mengcover lagu Akad yang terlebih dahulu menarik perhatian para netizen
Penulis: Tresia Silviana | Editor: Candra Okta Della
Laporan wartawan Sriwijaya Post, Tresia Silviana
SRIPOKU.COM - Lagu Akad Payung Teduh saat ini memang masih menjadi lagu yang trending di sosial media.
Setelah dirilis sekitar satu bulan yang lalu hingga saat ini netizen masih juga ramai membuat cover lagu ini versi mereka masing-masing.
Penyanyi muda jebolan ajang pencarian bakat Rising Star Indonesia, Hanin Dhiya mengcover lagu Akad yang terlebih dahulu menarik perhatian para netizen.
Kali ini, youtuber Priscilla Lee yang berhasil mencuri hati para netizen dengan mengcover lagu Akad yang dikemasnya dalam versi Korea.
"Halo semuanya! Banyak yang minta lirik hangeul(bhs Korea)nya, jadi aku kasih di description box ini yaa. also thank you so so much @PianoNest for the beautiful piano instrumental! You guys should definitely check their channel out!," tulis Priscilia
Priscilla merupakan warga negara Korea yang dilahirkan di Indonesia.
Baca:
Bikin Ngelus Dada, Pasha Ungu Saat Jadi Wakil Wali Kota Kok Malah Pernah Diduga Lakukan Hal Ini
Datang di Resepsi Pernikahan Vicky Shu, Gaya Busana Ashanty Ini Jadi Sorotan
Banyak yang memberikan respon positif terhadap video-video yang ia buat.
Cover lagu Akad Payung Teduh ia bawakan dengan penyajian yang sangat berbeda.

Sebagian besar lagu yang ia bawakan digantinya dengan bahasa Korea tetapi diakhir lagu ia melantunkan dengan lirik Indonesia.
Diunggah pada 29 Agustus lalu, video cover Akad versi Priscilla telah ditonton lebih dari 600 ribu penonton.
Baca:
Wow! Sehari Rilis Video Klip Terbaru Agnez Mo Menjadi Trending Youtube. Ternyata Ini 3 Faktanya
Resmi Menikah dengan Ade Imam Ternyata Konsep Pernikahan Vicky Shu Mimpinya Sejak Kecil Loh!
Banyak netizen yang berkomentar bahwa lagu yang Priscilla bawakan sangat cocok untuk dijadikan ost drama korea.
Vina Dwi Bagusss feel nya jadi ala ala drama koreaa
yoyowanabe sanjoyo Daebak .... kayak ost drama korea
Nanda DianDella Baper sebaper baper nya kalo dijadiin ost drama terus diputer pas lagi scene scene galau gitu hwaaaa
Tasya Anbiyasari Aaaakkkkkk ini keren banget unnie, cocok banget buat ost ending scene k-drama pas lagi nikah huaahhhhhh
dona karan Nunggu lagu ini jadi soundtrack drama korea.
Novia Wahyu cocok di jadi backsound nya song jong ki sma song he kyo
nuraisah 1796 cocok nih jadi soundtrack drama korea
Sebelumnya Priscilla memang sudah banyak mengcover lagu dari beberapa penyanyi tanah air seperti Isyana Sarasvati dan Rizky Febian yang ia ubah liriknya menjadi bahasa Korea.
Ini Videonya :
