Bupati OKUT Buka HUT PKK dan Peringatan Hari Kartini
Harapan kita seluruh tamu undangan dapat mengetahui potensi dari OKU Timur dan mempromosikannya ke luar daerah
Penulis: Evan Hendra | Editor: Sudarwan
SRIPOKU.COM, MARTAPURA - Dalam rangka memperingati Hari Kesatuan Gerak PKK dan hari Kartini tahun 2017, PKK OKU Timur menggelar berbagai kegiatan seperti sunatan massal, pasar tani dan sejumlah kegiatan lainnya, Rabu (19/4/2017), di Balai Rakyat Pemkab OKU Timur.
Peringatan hari PKK dan hari Kartini tersebut dibuka langsung oleh Bupati OKU Timur HM Kholid MD dan dihadiri pengurus Organisasi Pemerintah Daerah (OPD), ketua PKK, dan sejumlah tamu undangan.
"Berbagai kegiatan dilaksanakan dalam rangka kegiatan HUT PKK dan peringatan hari Kartini ini. Harapan kita seluruh tamu undangan dapat mengetahui potensi dari OKU Timur dan mempromosikannya ke luar daerah mengingat dalam acara ini kita juga menggelar pasar tani dan berbagai pameran," ungkap Bupati OKU Timur HM Kholid MD.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/bupati-oku-timur-hm-kholid-md-sambutan-hari-kartini_20170419_133655.jpg)