Kangen-Kangenan Dengan Doi Lewat Facetime
Namun, seiring perjalanan waktu dan juga perkembangan teknologi, jarak yang selama ini jadi kendala bagi pelaku LDR-an kini dipermudah.
Penulis: Rahmaliyah | Editor: Ahmad Sadam Husen
SRIPOKU.COM -- Menjalin hubungan jarak jauh atau Long Distance Relationship (LDR) memang memiliki suka duka tersendiri. Problema yang cukup sering dialami oleh pelaku LDR-an adalah munculnya rasa rindu dengan pasangan yang berada nan jauh di sana.
Namun, seiring perjalanan waktu dan juga perkembangan teknologi, jarak yang selama ini jadi kendala bagi pelaku LDR-an kini dipermudah dengan kemajuan teknologi yang ada diponsel pintar. Salah satu yang cukup sering digunakan pelaku LDR-an untuk melepas rindu adalah menggunakan aplikasi Facetime.
Seperti yang dilakukan gadis cantik bernama Susan Nuariza ini misalnya. Setiap ia rindu dengan pujaan hatinya, ia bisa langsung menggunakan bantuan Facetime (seperti video call) berjam-jam untuk menghubungi sang kekasih.
"Syukurnya walau jarang ketemu, komunikasi sama si dia tetep lancar. Pas lagi senggang pasti ngehubungin dia atau sebaliknya. Lumayan ngobatin rasa rindu sama pasangan lah," ujarnya.
Anak nomor dua dari dua bersaudara ini mengaku sudah menjalin hubungan jarak jauh hampir 3,3 tahun lamanya dengan sang pacar yang berada di Kota Cilacap.
"Selama kita LDR-an sih so far so good. Intinya saling percaya aja. Lagian dia juga bisa bikin nyaman dan orangnya juga baik. Selain rajin Facetime sama dia, kadang kalau aku atau dia lagi cuti biasanya nyamperin langsung juga," ungkap salah satu karyawati BUMN ini.
Meski selama berpacaran jarak jauh tak ada masalah berarti, namun terkadang koneksi jaringan yang tak stabil membuat dirinya suka merasa gregetan.
Pasalnya, hal itu cukup mengganggu dirinya saat tengah asik ngobrol dengan sang pacar. "Kalau sinyal lagi ga bagus udah deh suka bikin bete dan bikin kesel. Ujung-ujungnya sama ketiduran," pungkasnya sembari tertawa.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/susan-nuariza_20170331_110540.jpg)