NasDem Optimis Rebut 2 Kursi di Dapil 5

Menurutnya, meski itu berada di Dapil neraka, sehingg Bacaleg harus untuk tidak main-main dan bekerja keras untuk menggaet konstituen baru

Penulis: Abdul Hafiz | Editor: wartawansripo
SRIPOKU.COM/ABDUL HAFIZ
Ketua Garda Pemuda NasDem Iwan Tuaji mengambil formulir Bacaleg Dapil 5 (Gandus, IB1, IB2, Bukitkecil) di DPC Partai NasDem Kota Palembang, Rabu (15/3/2017). 

SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Ketua Garda Pemuda NasDem Iwan Tuaji optimis dirinya bersama Bacaleg lain mampu merebut dua kursi Dapil 5 (Gandus, IB1, IB2, Bukitkecil) pada Pileg 2019 mendatang.

"Saat ini Partai NasDem dari Dapil 5 ini kursi di DPRD Kota Palembang ada saudara Syarifuddin. Target kita bisa merebut 2 kursi di Dapil 5 ini. Tidak menutup kemungkinan bisa kita capai. Karena di situ ada tersedia 10 kursi," ungkap Iwan Tuaji saat mengambil formulir Bacaleg Dapil 5 di DPC Partai NasDem Kota Palembang, Rabu (15/3/2017).

Menurutnya, meski itu berada di Dapil neraka, sehingg Bacaleg harus untuk tidak main-main dan bekerja keras untuk menggaet konstituen baru.

"NasDem ini salah satu Partai yang tanpa basis. Makanya kita akan menjadi penyambung lidah dari masyarakat ke pemerintah kota. Aspek infrastruktur, keamanan, penerangan. Apalagi Kota Palembang mau menyambut Asian Games," katanya.

Ketika ditanya kenapa dirinya memilih Dapil 5, menurutnya tidak lain karena dirinya berdomisili di Dapil 5.

"Saya tinggal di Jl Inspektur Marzuki Pakjo. Kenapa saya mau nyalon di DPRD Palembang karena melihat potensi Palembang masih ada yang belum berkemban melalui jalur legislatif," terangnya.

Ia mengaku telah melakukan sosialisasi dengan menyebar spanduk, ke daerah Dapil ke DPC partai, mengenalkan diri dengan warga. Pada intinya penyerapan aspirasi ke masyarakat.

Hingga saat ini yang sudah mengambil formulir 47 Bacaleg di Kantor Partai NasDem Kota Palembang.

"Ini belum pasti karena masih akan disurvei. Masing-masing Bacaleg harus kerja keras bersosialisasi," kata Iwan.(Editor: Welly Hadinata)

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved