Cetak Gol Pembuka, Slamet Budiyono Layak jadi MoM
Slamet dianggap membawa warna tersendiri dan seakan menghidupkan lini tengah SFC yang tak begitu energik sepeninggal Firman Utina.
Penulis: Candra Okta Della | Editor: wartawansripo
SRIPOKU.COM, PALEMBANG--Lanjutan Piala Presiden 2017, Sriwijaya FC (SFC) menang dengan skor 1-2.
Dalam laga itu, salah satu pemainyang patut mendapat sorotan adalah Slamet Budiyono.
Mantan pemain PON Sumsel ini tampil luar biasa bukan hanya karena gol pembukanya, tetapi penampilannya di sepanjang pertandingan.
Slamet dianggap membawa warna tersendiri dan seakan menghidupkan lini tengah SFC yang tak begitu energik sepeninggal Firman Utina. Tusukan dan pergerakan Slamet sering kali membuat lini belakang Barito kelimpungan, meski umpang satu dua yang ia coba peragakan belum pas dan masih terlalu mudah dipatahkan.
Pergerakan Slamet juga patut mendapat pujian. Terbukti, lewat kerja sama dengam Zalnando ia sukses melakukan tendangan keras ke gawang Aditya membuka keunggulan SFC.
Proses gol yang ia ciptakan itu juga memperlihatkan kegigihan seorang Slamet. Bola yang ia tendang memang berhasil ditepis.
Slamet tak menyerah. Bola muntah yang bergulir ke sisi kanan kotak penalti Barito dikejarnya. Slamet kemudian berusaha untuk mengembalikan bola ke dalam kotak penalti.
Namun dalam prosesnya, Slamet melihat ada celah untuk melakukan tembakan langsung. Dengan kaki kanannya, Slamet menghajar bola kuat-kuat. Gol! Bola bersarang dengan telak ke sisi kiri atas gawang Adhitya. 1-0 untuk Sriwijaya di menit ke-45.
Editor: Refly Permana
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/slamet_20170213_191013.jpg)