Bursa Transfer Pemain
M'Baye Niang di Ambang Pintu Keluar
Pelatih AC Milan, Vincenzo Montella, menyatakan bahwa M'Baye Niang berpeluang besar hengkang pada bursa transfer Januari 2017. Oleh karenanya, Montel
Penulis: Hendra Kusuma | Editor: Bedjo
SRIPOKU.COM - Meski tetap ingin bertahan, namun Pelatih AC Milan, Vincenzo Montella, menyatakan bahwa M'Baye Niang berpeluang besar hengkang pada bursa transfer Januari 2017.
Oleh karenanya, Montella tidak mencantumkan nama striker Perancis itu untuk partai kontra Juventus pada perempat final Coppa Italia, Rabu (25/1/2017).
"Niang membutuhkan ketenangan. Dia sedang menimbang kemungkinan untuk berganti tim," tutur Montella seperti dilansir dari kompas.com.
Sebuah hal lumrah apabila Niang tergoda untuk hijrah ke klub lain. Di AC Milan, peran sang pemain mulai tergerus.
Hanya 1.123 menit dijalani pemain berusia 22 tahun itu pada Serie A 2016-2017. Dia kalah bersaing dengan Giacomo Bonaventura di pos penyerang kiri.
Menilik situasi yang dialami Niang, Torino dan Genoa pun bersiap menampung. Bahkan, tim terakhir dikabarkan bersedia menyertakan Lucas Campos dalam paket barter.
Montella sendiri enggan mengonfirmasi daftar peminat Niang dan paket transfer yang ditawarkan.
"Ocampos? Saya cuma membicarakan pemain tim ini," ucap sang pelatih.