Road to Asian Games 2018
Alex Noerdin Berharap BKKBN di Sumsel Jadi Percontohan
Karena Sumsel provinsi terkemuka maka BKKBN nya harus pula terbaik.
Penulis: Abdul Hafiz | Editor: Sudarwan
SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Gubernur Sumsel Ir H Alex Noerdin SH berharap BKKBN (Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional) Provinsi Sumsel menjadi percontohan secara nasional.
Dalam sambutannya orang nomor satu di Bumi Sriwijaya ini mengatakan, kaitan BKKBN dengan Asian Games adalah bagaimana suatu kota bisa jadi tuan rumah adalah karena keadaan penduduknya, hal itu karena keluarga berencana.
"Karena Sumsel provinsi terkemuka maka BKKBN nya harus pula terbaik. BKKBN Sumsel menjadi yang terbaik dan menjadi percontohan secara nasional," ungkap Alex Noerdin usai mengambil sumpah Kepala Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Sumatera Selatan Drs Waspi, di Auditorium Bina Praja, Rabu (3/8/2016).
Hadir pada pelantikan Kepala BKKBN, Surya Chandra Surapati, Kepala BNN Sumsel Brigjen Pol M Iswandi Hari, Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/gubernur-sumsel-ir-h-alex-noerdin-sh-ketiga-dari-kanan-q34_20160803_160803.jpg)