Propam Polda Sumsel Razia Nihil Hasil
Petugas tidak mendapati akan adanya satu orang pun anggota Polri yang kedapatan berada di tempat hiburan malam.
Penulis: Sugih Mulyono | Editor: Soegeng Haryadi
SRIPOKU.COM, PALEMBANG -- Untuk menertibkan anggota Polri yang nakal terutama yang doyan pergi ke tempat hiburan malam, Propam Polda Sumsel, Jumat (29/7/2016) sekitar pukul 23.30 WIB, melakukan penyisiran terhadap beberapa tempat hiburan malam di Palembang.
Namun, dalam penyisiran yang dilakukan mulai pukul 23.30 hingga pukul 01.00 WIB tersebut, tidak membuahkan hasil. Petugas tidak mendapati akan adanya satu orang pun anggota Polri yang kedapatan berada di tempat hiburan malam.
Dalam penyisiran yang juga dibantu Tim DVI tersebut, pertama kali menyisir tempat hiburan malam Venus yang berada di Jalan R Soekamto. Dari tempat tersebut, petugas tidak mendapati adanya seorang anggota hanya saja ada seorang oknum PNS Bapenda OKI.
Selanjutnya, penyisiran kembali dilanjutkan dengan menyisir Hotel Selatan Indah. Dari tempat yang berbeda di kawasan Jalan Dempo tersebut, petugas juga tidak mendapati seorang anggota Polri. Namun,lagi-lagi didapati seorang oknum PNS yang diketahui sebagai PNS Musi Banyuasin.
Karena belum mendapatkan hasil, penyisiran pun masih dilanjutkan dengan mendatangi beberapa tempat hiburan malam di kawasan kompleks Ilir Barat diantaranya di Las Vegas dan G2.
Namun, dari kedua tempat tersebut, petugas juga tidak mendapati adanya seorang anggota Polri. Bahkan, tampak kedua tempat tersebut masih terlihat sepi hingga penyisiran pun akhirnya dihentikan.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/razia-propam-polda-sumsel_20160730_191847.jpg)