Serasa Berada dalam Kartun Pokemon

Hewan-hewan ini, ketika sudah berhasil ditaklukkan, dipelihara di dalam suatu tempat menyerupai bola kecil.

Penulis: Refli Permana | Editor: Soegeng Haryadi
ISTIMEWA
Game Pokemon Go yang kini mulai digandrungi masyarakat Palembang. 

SRIPOKU.COM -- Wabah game Pokemon Go menyerang Palembang. Mereka yang sudah mengetahui cara mengunduh game ini langsung memainkannya di Android maupun IOS. Akibatnya, disetiap aktivitas, game ini selalu dimainkan.

Menurut mereka yang sudah memainkannya, memainkan Pokemon Go serasa berada seperti di dunia Pokemon sungguhan. Seperti yang diketahui, Pokemon merupakan nama judul serial kartun dimana para karakternya mencari hewan-hewan lucu nan kuat untuk dipelihara. Hewan-hewan ini, ketika sudah berhasil ditaklukkan, dipelihara di dalam suatu tempat menyerupai bola kecil.

"Sensasi seperti itulah yang dirasakan saat bermain Pokemon Go. Dimanapun kita berada, ketika gamenya aktif, kita bisa mendapatkan hewan pokemon dari gadget," kata Hera, perempuan di Palembang yang sudah memainkan game ini, Jumat (14/7/2016).

Hera mengatakan, ia memainkan Pokemon Go dari gadgetnya yang memiliki sistem IOS. Dirinya mengunduh game ini karena penasaran mengapa begitu banyak perbincangan tentang game ini, baik di dunia maya maupun dari mereka yang berada di sekitar Hera. Ternyata, begitu dimainkan, memang seru dan asyik sehingga bisa lupa waktu ketika sudah memainkannya.

Hera mengungkapkan, dimana pun dirinya berada, selalu mengaktifkan dan memainkan Pokemon Go. Ini ia lakukan begitu berangkat dari rumah. Tujuan Hera adalah berharap menemukan hewan-hewan Pokemon di setiap aktivitas yang ia lakukan.

"Kita juga bisa mengadu kuat hewan yang dimiliki dengan teman yang sama-sama memainkan game ini. Jadi, rasanya tuh kita seperti ada di serial Pokemon sungguhan," kata Hera.

Pendapat sedikit beda diutarakan Firza Ameylia. Perempuan yang kerja di salah satu bank pemerinta ini baru dua hari memainkan game Pokemon Go. Sebab itu, ia masih mencari tahu langkah-langkahh untuk mahir memainkan game ini. Tetap saja, ini membuat perempuan bersapaan Mey ini lupa waktu karena penasaran mencari hewan-hewan Pokemon dimana pun ia berada.

Mey mengatakan, dirinya mengunduh Pokemon Go lewat website dengan alamat https://apkplz.com/android-games/niantic-inc-pokemon-go-apk-download. Perihal alamat ini, Mey mengetahuinya dari teman. Mendengar kian maraknya suara tentang game ini, ia lalu mencoba karena penasaran.

"Cukup seru dan sulit memainkannya. Ini dikarenakan kita harus berpindah-pindah tempat setiap kali memainkannya," kata Mey.

Pokemon Go memang game yang belum lama dirilis. Game ini bahkan belum tersedia di PlayStore ataupun IOS. Namun, mereka yang sudah bisa memainkannya, mengunduh lewat beberapa site yang banyak referensinya di Google.

Game ini, dalam memainkannya, memakai sistem GPS yang sudah ada dalam perangkat Android maupun IOS. Untuk ukuran, game ini dikabarkan memiliki size sekitar 50 megabite lebih.

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved