Warga Mengeluh tak Bisa Cetak E-KTP

Warga yang hendak mencetak Kartu Tanda Penduduk Elektronek (e-KTP) di Dinas kependudukan san Pencatatan Sipil, Jumat (3/6/2016), mengeluh.

Penulis: Setia Budi | Editor: Tarso
KOMPAS/WISNU WIDIANTORO
Ilustrasi: e-KTP yang telah selesai dicetak. 

SRIPOKU.COM, MUARADUA -- Warga yang hendak mencetak Kartu Tanda Penduduk Elektronek (e-KTP) di Dinas kependudukan san Pencatatan Sipil (Disdukcapil)OKU Selatan hingga, Jumat (3/6/2016), mengeluh.

Pasalnya, meski datang dari desa yang jauh, mereka tidak bisa melakukan cetak di kantor tersebut.

Seperti dituturkan, Kasi (45) warga asal Sindang Danau, mengatakan ia terpaksa harus membuang waktu dan biaya yang sia - sia lantaran keperluan dia untuk cetak e-KTP di Disdukcapil masih mengalami gangguan.

"Jelas ngeluh dek kalau datang jauh - jauh dari dusun ujung sana yang menempuh jarak lebih dari dua jam, tiba - tiba sampai kesini tidak bisa juga. Minggu ini sudah keduakalinya datang kesini," keluhnya.

Ia mengatakan, mending kalau kalau di desa tempat mereka tinggal lancar akan sinyal seluler, dan bisa berkomonikasi langsung ke pegawai di dinas tersebut.

"Disana kan gak ada sinyal, makanya langsung turun kesini. Bukan saja saya yang kesal, tetapi teman - teman dari daerah lain juga sama kesal karen tidak bisa cetak," katanya seraya mengatakan jika informasi dari pegawai dinas setempat sedang mengalami gangguan dari pusat sehingga tidak bisa cetak.

Sementara itu, diperoleh informasi dari salah seorang pegawai di Disdukcapil, mengatakan jika sudah seminggu terakhir warga tidak bisa cetak e-KTP dikarenakan gangguan server dari pusat.

"Sudah seminggu lebih gangguan untuk cetak e-KTP ini. Padahal banyak warga yang sengaja datang dari kecamatan yang jauh untuk cetak," katanya meminta untuk tidak mempulikasikan namanya.

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved