Aryaduta Hadirkan Promo Menginap Long Weekend

Promo tersebut dihadirkan spesial bagi tamu yang ingin menghabiskan waktu liburan untuk berkumpul bersama keluarga di Hotel Aryaduta.

Penulis: Rahmaliyah | Editor: Soegeng Haryadi
ISTIMEWA
Hotel Aryaduta Palembang 

SRIPOKU.COM, PALEMBANG – Hotel Aryaduta Palembang tak henti memberikan penawaran menarik. Kali ini hotel bintang lima tersebut menghadirkan promo menginap menjelang libur panjang akhir pekan (long weekend) di awal bulan Mei 2016.

Promo tersebut dihadirkan spesial bagi tamu yang ingin menghabiskan waktu liburan untuk berkumpul bersama keluarga di Hotel Aryaduta. Adapun paket menginap long weekend yang tersedia mulai dari Rp 609.000 net per malam untuk kamar Superior dan Rp 809.000 net per malam untuk kamar Deluxe. Paket ini berlaku untuk menginap dari tanggal 1 – 8 Mei 2016.

Assistant Director of Sales Hotel Aryaduta Palembang, Lince Jojor menjelaskan, paket menginap long weekend tersebut sudah termasuk makan pagi untuk 2 orang di The Kitchen restaurant, akses Wi-Fi gratis di seluruh area hotel termasuk di kamar, serta penggunaan fasilitas kolam renang, fitness center, sauna, dan steam.

“Yang lebih unik lagi adalah tersedianya fasilitas DVD player di semua tipe kamar kami dimana tamu dapat meminjam koleksi DVD kami secara cuma-cuma dan menonton film-film favorit mereka sambil beristirahat di kamar,” ujar Lince, Rabu (27/4/2016)

Fasilitas yang tak kalah populer adalah keberadaan area main khusus anak (kids corner) di area kolam renang dan aneka menu favorit anak-anak seperti mini burger, mini hot dog, ayam goreng renyah, pizza, dan es krim dengan harga yang terjangkau.

"Selama periode long weekend, program kuliner ini hadir dari Kamis hingga Minggu mulai dari pukul 07.30 – 10.00 dan 15.00 – 18.00. Anak-anak akan mendapatkan popcorn gratis saat memesan salah satu menu tersebut," tambah Lince

Sedangkan bagi para ayah dan ibu yang ingin berelaksasi dan memulihkan kesegaran tubuh, dikatakan Lince dapat mencoba perawatan spa atau massage di The Spa.

"Nah Bagi keluarga yang ingin bersantai sejenak di malam hari sambil menikmati musik dapat mengunjungi RJ’s Sports Bar & Grill di lower lobby yang menghadirkan hiburan live acoustic setiap hari Kamis dan Jumat dari pukul 20.00 – 23.00 dan juga karaoke night dari hari Senin hingga Rabu," tuturnya.

"Untuk reservasi dan informasi lebih lanjut bisa menghubungi 0711-383838," tutup Lince.

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved