Pempek Isi Keju Ala 'Pempek Meledos'

Pempek isi keju merupakan inovasi dari Dedi bagi pecinta makanan khas Palembang.

Penulis: Rahmaliyah | Editor: Darwin Sepriansyah
SRIPOKU.COM/RAHMALIYAH
Kgs Choirul Dedi K, SKom memperlihatkan pempek isi keju yang menjadi andalan pempek meledos 

PALEMBANG, SRIPO -- Dengan membawa nama brand Pempek Meledos, Kgs Choirul Dedi K, S.Kom (25), bujang asal Palembang ini memberanikan dirinya untuk terjun ke dunia bisnis kuliner.

Salah satu jenis makanan yang kini menjadi viral ditengah masyarakat adalah pempek isi keju.

Pempek isi keju merupakan inovasi dari Dedi bagi pecinta makanan khas Palembang.

Dari segi bahan-bahan pembuatan pempek tak jauh berbeda, seperti daging ikan, terigu, sagu dan lain sebagainya.

Namun, yang menjadi pembeda dari toko pempek lainnya adalah isiannya.

Dedi menyiapkan potongan kecil keju ke dalam pempek. Setelah keju tertutup rapat oleh adonan, pempek pun kemudian langsung direbut pada air mendidih.

"Untuk proses pembuatan dan bahan pempek mungkin tak jauh berbeda. Hanya saja yang menjadi khas Pempek Meledos adalah varian isi pempek, salah satunya isi keju ini," tuturnya, Sabtu (23/4/2016) saat ditemui dikediamannya di Komplek Bukit Sejahtera, Polygon, Palembang.

Saat mencicipi pempek isi keju ala Dedi ini, anda mungkin bisa saja tak percaya jika isiannya adalah potongan keju, pasalnya ketika memakan pempek tersebut rasanya menyerupai pempek tahu.

Adonan nan lembut serta dilengkapi dengan cuka pempek yang begitu pedas, akan membuat anda tak hanya satu kali saja mencicipinya, bisa berulang kali loh.

Selain pempek isi keju, ada juga pempek dos, pempek lenjer, pempek isi nugget dan pempek isi sosis. Harganya sendiri sangat terjangkau mulai dari Rp 1000 hingga Rp 2000

"Untuk pempek isi harganya Rp 2000, kalau mau delivery order juga bisa dengan minimal jumlah pemesanan 25 buah," ujarnya.

Untuk pemesanan bisa langsung ke akun Instagram @pempekmeledos dan Line: @kgschoiruldeddy.(*)

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved