Kesehatan Membaik, Jhody "BEJO" Diperkenankan Pulang
Kondisi kesehatan pembawa acara Jhody "BEJO" Sumantri (45) kini sudah membaik. Ia bahkan sudah masuk ruang perawatan Rumah Sakit Puri Indah, Kembangan
SRIPOKU.COM, JAKARTA - Kondisi kesehatan pembawa acara Jhody "BEJO" Sumantri (45) kini sudah membaik. Ia bahkan sudah masuk ruang perawatan Rumah Sakit Puri Indah, Kembangan, Jakarta Barat.
Sebelumya, Jhody harus dirawat secara terpadu di ruang intensive care unit (ICU) pada Selasa (15/3/2016).
"Alhamdulillah sudah di kamar perawatan dari kemarin," kata Istri Jhody, Herlin Doria kepada Kompas.com melalui pesan Whatsapp, Jumat (18/3/2016).
Menurut Herlin, pihak rumah sakit sudah mengizinkan sang suami untuk pulang. Rencananya Jhody akan pulang ke kediamannya pada Sabtu besok (19/3/2016).
"Besok sudah bisa pulang. Terima kasih banyak atas doanya," kata dia.
Meskipun sudah diperkenankan pulang, Herlin mengatakan bahwa Jhody akan tetap menjalani rawat jalan.
"Masin ringan. Tapi tetap harus mendapatkan pengawasan ketat," ujarnya.
Diberitakan sebelumnya, rekan seprofesi Teuku Edwin ini sempat mengeluhkan rasa nyeri di bagian dada kirinya sebelum akhirnya dibawa ke rumah sakit oleh istrinya, Herlin Doria, pada Selasa (15/3/2016) kira-kira pukul 10.00 WIB. Tanpa menunggu lama, Jhody langsung mendapat perawatan khusus di ruang ICU.
Oleh dokter yang menanganinya, pria berkepala plontos itu dinyatakan terkena serangan jantung akibat penyempitan arteri pembuluh darah.
Penulis : Tri Susanto Setiawan
