SFC Update
Firman Utina Siap Bergabung di Bandung
Meski kondisinya belum pulih, namun Firman Utina mengaku akan segera bergabung kembali dengan tim Sriwijaya FC di Bandung.
SRIPOKU.COM -- Meski kondisinya belum pulih, namun Firman Utina mengaku akan segera bergabung kembali dengan tim Sriwijaya FC di Bandung, Selasa (15/3/2016) siang ini. Menurutnya, meski belum dapat berlatih secara normal, namun dirinya tetap harus memberikan dukungan moril kepada rekan-rekannya yang lain jelang persiapan menghadapi turnamen Piala Bhayangkara.
“Jika melihat kondisi saya saat ini, maka rasanya akan sulit untuk turun di turnamen Piala Bhayangkara. Lebih baik saya fokus ke pemulihan dan bersiap di kompetisi Indonesian Soccer Championship nanti,” ungkap eks pemain timnas ini.
Pemain asal Manado ini pun menegaskan, cedera yang dialaminya saat ini bukanlah cedera kambuhan dan baru pertama kali dialaminya. “Dulu saya memang pernah mengalami cedera, namun di bagian kaki kanan. Sementara yang sekarang di kaki kiri dan retak seperti ini pun baru pertama kalinya saya alami,” jelasnya.
Diakuinya, selama seminggu terakhir dirinya secara intensif terus melakukan fisioterapi di klinik Banjar Medika Tangerang. “Nanti saya akan terapi di Bandung saja, karena bagaimanapun saya tetap harus memberikan dukungan langsung buat tim. Kemarin saya pulang karena di Tenggarong tidak punya banyak pilihan untuk terapi,” tambahnya.
Selain Firman Utina, SFC juga akan kedatangan 1 pemain lainnya di Bandung yakni penyerang asal Brasil, Hilton Moreira.
“Saya sudah berkomunikasi dengan manajemen SFC dan saya sudah disuruh untuk bergabung dengan tim di Bandung, Selasa (15/3/2016) siang. Kemarin sempat ditawari ikut ke Samarinda, namun karena belum bisa dimainkan jadi saya disuruh menunggu dan sembari itu saya tetap menjaga kondisi dengan berlatih sendiri,” ungkap pemain yang juga pernah menjadi bagian dari skuad juara SFC di kompetisi Indonesian Super League musim 2011/2012 ini.
Sementara usai perebutan laga 3-4 turnamen Piala Gubernur Kaltim, skuad Sriwijaya FC langsung bersiap menghadapi even selanjuutnya yakni turnamen Piala Bhayangkara. Bahkan, Senin (14/3/2016) siang kemarin seluruh pemain langsung meninggalkan Samarinda dan menuju Bandung, tempat tuan rumah Grup A turnamen Piala Bhayangkara nantinya.
“Seluruh pemain kita langsung bawa, namun karena ada kendala di penerbangan, maka Senin (14/3) malam tim SFC akan menginap semalam terlebih dulu di Balikpapan dan baru pada Selasa (15/3) pagi langsung bertolak dengan pesawat langsung menuju Bandung,” jelas sekretaris tim SFC, Achmad Haris saat dihubungi Senin (14/3/2016) siang.
Awalnya, pihaknya memang sempat berencana pulang ke Palembang terlebih dulu usai mengikuti perhelatan turnamen PGK ini. “Namun karena dikhawatirkan pemain kelelahan dan jadwal pertandingan pertama turnamen Piala Bhayangkara juga sudah sangat dekat, maka kita batalkan dan pemain akan diberi liburan langsung di Bandung,” ungkapnya.
Diakuinya, pihaknya sudah siap menghadapi turnamen Piala Bhayangkara, termasuk juga dengan beberapa regulasi khusus yang akan diterapkan seperti penggunaan pemain U21 nantinya.
“Tidak ada persiapan khusus, karena 3 lawan yang akan dihadapi nanti pun semuanya merupakan kontestan PGK dan sudah saling bertemu. Kami lebih fokus ke recovery pemain, karena jadwal pertandingan sangat mepet,” tambahnya. (nto/TS)