Polisi: Anak Rano Karno Pingsan setelah Tabrakan
Mobil Honda HRV bernomor polisi B 1776 SGM yang dikemudikan Raka dan taksi yang menabraknya diamankan oleh jajarannya.
SRIPOKU.COM, JAKARTA -- Polisi menyebutkan bahwa Raka Widhyarma, anak Gubernur Banten Rano Karno yang terlibat kecelakaan lalu lintas di Perimeter Utara, Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, sempat pingsan setelah kecelakaan.
"Kondisi tidak apa-apa. Tapi tadi sempat pingsan katanya," kata Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Bandara Soekarno-Hatta Komisaris M Salim, seperti dikutip dari Kompas.com, Rabu (9/3/2016).
Salim mengatakan, pihaknya belum mengetahui tempat Raka dirawat pada saat ini. Anggotanya di lapangan sedang mencari informasi tersebut. Pasalnya, lanjut Salim, Raka langsung ditolong oleh seorang sopir taksi setelah kecelakaan.
"Pada saat itu langsung dibawa ke rumah sakit sama sopir taksinya," ujar Salim.
Namun, mobil Honda HRV bernomor polisi B 1776 SGM yang dikemudikan Raka dan taksi yang menabraknya diamankan oleh jajarannya.
"Mobil kita tahan dulu, kondisi rusak depan ringan," ujar Salim.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/ilustrasi-kecelakaan_20160309_170805.jpg)