Ini Ladang Belukar atau Halaman Kantor!

Dengan kondisi halaman yang seperti ini bukan tidak mungkin apabila ada hewan ternak berkeliaran dilokasi ini.

Editor: Soegeng Haryadi
SRIPOKU.COM/ANDI WIJAYA
Kondisi halaman Kantor Inspektorat dan Kantor Perizinan Terpadu ditumbuhi ilalang dan semak. Foto diambil Rabu (17/2/2016). 

SRIPOKU.COM, EMPATLAWANG -- Halaman komplek perkantoran di Empatlawang kurang terawat.

Di sejumlah halaman depan SKPD seperti pada Kantor Inspektorat dan Kantor Perizinan Terpadu Kabupaten Empatlawang ditumbuhi ilalang dan semak yang meninggi. Akibatnya kondisi kantor seperti berada di tengah semak belukar.

Pengamatan Sripoku.com, Rabu (17/2/2016), rumput ilalang setinggi sekitar lutut orang dewasa nampak menghijau menutupi halaman depan Kantor Inspektorat. Sementara untuk di depan Kantor Perizinan Terpadu juga ditumbuhi semak cukup tinggi, bahkan apabila ada orang yang duduk di sekitar semak tidak ada yang tahu karena tertutup semak yang tinggi.

Sedangkan untuk kantor lain yang berada disampingnya halaman relatif masih terawat.

"Ini lokasi kantor atau belukar, ilalang cukup tinggi dibiarkan menghijau di halaman," kata Efendi, salah seorang warga dibincangi Sripoku.com, Rabu (17/2/2016).

Ditambahkan Efendi, dengan kondisi halaman yang seperti ini bukan tidak mungkin apabila ada hewan ternak berkeliaran dilokasi ini.

"Sepertinya hal ini kurang diperhatikan. Coba kalau hari Jumat pagi itu diluangkan untuk bersih lingkungan kantor sebelum masuk kerja, pasti bersih," ungkap Efendi.

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved