Benda Ini Bisa Charge HP Anda Dengan Bantuan Air
Air mineral, air garam, atau bahkan air kotor dari kubangan atau selokan dapat digunakan untuk mesin ini (selama tak mengandung sedimen).
SRIPOKU.COM - Benda yang diberi nama The PowerTrekk ini diklaim dapat mencharge baterai dari ponsel anda dengan menggunakan air.
Dikutip dari Metro (14/1/2016), The PowerTrekk memiliki ukuran yang cukup kecil dan berat yang ringan serta ditenagai oleh H2O.

Untuk mencharge ponsel anda, anda cukup menuangkan air ke dalam wadah yang telah tersedia di dalam mesin ini, letakkan cartridge PowerPukk di dalamnya, tutup, dan hubungkan dengan kabel USB langsung ke ponsel anda.

Air mineral, air garam, atau bahkan air kotor dari kubangan atau selokan dapat digunakan untuk mesin ini (selama tak mengandung sedimen).
The PowerTrekk, yang dibuat oleh sebuah perusahaan pengusung teknologi bersih, myFC ini, akan menghasilkan tenaga dengan mencampurkan sodium silisida dengan air, untuk menghasilkan gas hidrogen yang akan mengisi baterai yang ada dalam mesin ini.
Bubuk tak beracun dalam mesin ini akan melepaskan hidrogen dan uap air saat bereaksi dengan air.

Hal ini dapat mengisi penuh sumber tenaga dalam The PowerTrekk untuk menyediakan cadangan tenaga yang sama dengan empat baterai AA, yang dapat bekerja selama 10 jam sama seperti baterai ponsel.

Cartridge dari PowerPukk juga anti-karat dan anti-bocor.
Anda juga dapat membeli cartridge pengganti untuk dapat menggunakan kembali The PowerTrekk. (Sadam, Sumber : Metro/Nicole Morley)
Berikan dukungan Anda kepada Kami dengan LIKE/SUKAI Fanspage Facebook Sriwijaya Post di bawah ini
Posted by Sriwijaya Post on 17 Oktober 2015
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/perusahaan-myfc-telah-membuat-sebuah-alat_20160118_114010.jpg)