Ini Kata Dede Erawati dan 'Manusia Tercepat' Soal Asian Games di Palembang

Artinya, kesempatan kali ini harus benar-benar diperjuangkan untuk sukses, baik secara prestasi maupun penyelenggaraan.

Penulis: Candra Okta Della | Editor: Darwin Sepriansyah
SRIPOKU.COM/CANDRA OKTA DELLA
Juana atlet Taekwondo Indonesia, Dede Erawati atlet Atletik Indinesia dan Suryo Agung atlet Atletik Indonesia dalam acara meet n greet Indonesia Olympiams di BKB beberapa waktu lalu 

SRIPOKU.COM, PALEMBANG--Atlet atletik Indonesia Dede Erawati mengaku sangat bangga dengan ambisi Sumsel khususnya Palembang dalam memajukan pembangunan baik venue maupun non venue agar makin mantap menyambut Asian Games 2018 mendatang.

Menurutnya, kesempatan Indonesia menjadi tuan rumah baru didapat Sumsel setelah 50 tahun yang lalu Indonesia menjadi tuan rumah Asian Games.

Artinya, kesempatan kali ini harus benar-benar diperjuangkan untuk sukses, baik secara prestasi maupun penyelenggaraan.

"Saya berharap sekali bisa sukses baik secara penyelengaran juga secara prestasi. Saya rasa Palembang sangat siap, terbukti dengan beberapa kali sukses menjadi tuan rumah berlevel Internasional, seperti Islamic Solidarity Games (ISG), Asean University Games (USG) dan SEA Games," katanya

Begitu juga dikatakan Suryo Agung, manusia tercepat se Asia Tenggara itu berharap, dampak Asian Games dapat dirasakan juga oleh masyarakat Sumsel.

"Jangan pernah juga lupakan dampaknya untuk ekonomi kerakyatan masyarakat. Selain sukses prestasi, pembinaan, dan juga harus sukses ekonomi kerakyatan," tuturnya. (*)

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved