Google Pernah Hadirkan Bros "Communicator" Ala Star Trek

Sang pengguna cukup menyentuhkan jari untuk mengaktifkan perangkat serupa Communicator tersebut.

Editor: Soegeng Haryadi
TIME
Eksekutif Google Amit Singhal memperagakan cara kerja perangkat wearable Google yang berbentuk mirip bros Communicator dari Star Trek. 

SRIPOKU.COM -- Di film Star Trek, Kapten Picard dan para awak kapal antariksa Enterprise bisa saling berbincang dari jarak jauh dengan menyentuh bros “Communicator” yang tersemat di seragam mereka.

Purwarupa perangkat wearable device semacam ini, seperti dilansir Nextren, Selasa (24/11/2015), rupanya pernah dikembangkan oleh Google.

Cara kerjanya pun mirip. Sang pengguna cukup menyentuhkan jari untuk mengaktifkan perangkat serupa Communicator tersebut. Ia kemudian bisa menerima input berbasis voice command, sekaligus menyalurkan suara melalui speaker terintegrasi.

“Saya selalu menginginkan bros (Communicator) itu,” ujar Amit Singhal, eksekutif Google yang mengepalai pengembangan perangkat bersangkutan.

“Anda tinggal memintanya melakukan apapun dan ia akan mengerjakannya. Itulah mengapa kami berpikir ingin mengembangkan purwarupa dan melihat bagaimana jadinya,” tambah Singhal.

Perangkat “Communicator” ala Google dilengkapi dengan mikrofon untuk menangkap suara pengguna. Ia tersambung ke smartphone melalui Bluetooth.

Melalui alat ini, Google ingin mengeksplorasi lebih jauh mengenai cara-cara memberi voice command tanpa harus mengeluarkan ponsel.

Sayang, “Communicator” Google hanya sebatas purwarupa saja dan tak diteruskan lebih jauh.

Tapi paling tidak ia bisa memberi sedikit gambaran mengenai upaya Google untuk mengembangkan produk, sekaligus obsesi para teknisinya terhadap serial TV fiksi ilmiah Star Trek. Para Googlers, misalnya, pernah pula membikin alat mirip "Tricorder", juga dari film Star Trek. (Nextren)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved