Helmy Yahya Programkan Pendirian Rumah Tahfiz

H Helmy Yahya Bersama Yayasan Peduli Anak Indonesia (PENA) akan membangun rumah-rumah Tahfidz Quran di Kabupaten OI.

Penulis: Beri Supriyadi | Editor: Tarso
SRIPOKU.COM/BERI SUPRIYADI
Cabup Helmy Yahya menyerahkan bantuan berupa alquran kepada ketua yayasan Peduli Anak Indonesia (PENA) Ogan Ilir. 

SRIPOKU.COM, INDERALAYA -- Salah satu Calon Bupati Ogan Ilir (OI) H Helmy Yahya Bersama Yayasan Peduli Anak Indonesia (PENA) akan membangun rumah-rumah Tahfidz Quran di Kabupaten OI.

Hal itu diungkapkan Erna Santoso selaku Pimpinan Yayasan PENA saat penyerahan bantuan kepada pengurus Al Hairo, di hadapan ribuan relawan pemenangan Paslon Satu Helmy - Muchendi di Bumi Penesak Kecamatan Tanjung Batu OI, Senin (23/11).

Menurut Erna, Yayasan Pena memiliki Program untuk mendirikan ribuan rumah Tahfidz Quran, karena dirinya mengenal baik figur Helmy Yahya yang memiliki semangat, dalam membangun tanah kelahirannya.

“Karena itulah, saya akan mengutamakan penerapan program pendirian rumah-rumah tahfidz di Ogan Ilir (OI), salah satunya di Kecamatan Tanjung Batu,” ujarnya.

Sementara itu Cabup OI Helmy Yahya menerangkan bahwa dirinya memiliki hubungan keluarga yang erat dengan masyarakat suku penesak di Kecamatan Tanjung Batu, karena kakek dan neneknya berasal dari Tanjung
Batu.

“Saya sangat mengenal karakter Penesak yang sangat religius, apalagi Tanjung Batu banyak berdiri langgar, musholah, masjid dan pondok pesantren, karena itu saya sangat berterimakasih kepada Erna Santoso
yang merupakan sahabat saya untuk membantu menerapkan program Yayasan Pena di Kabupaten OI, “ katanya.

Helmy menambahkan bahwa membangun Kabupaten OI lebih maju lima tahun kedepan, tidak bisa hanya mengandalkan dari dana APBD OI, karena pasti tidak akan terwujud.

"Karenanya membutuhkan bantuan dari berbagai pihak, baik itu dari Pemerintah Provinsi, Pusat maupun swasta," ujar Helmy.

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved