759 Personel Tagana Sumsel Siaga Hadapi La Nina

Pemerintah pusat sudah berkoordinasi dengan seluruh daerah rawan bencana atau yang mengalami La Nina.

Penulis: Deryardli | Editor: Soegeng Haryadi
SRIPOKU.COM/BERI SUPRIYADI
Kepala Dinsos Sumsel Belman Karmuda. 

SRIPOKU.COM, PALEMBANG -- Pemerintah Provinsi (Pemprov) melalui Dinas Sosial atau Dinsos Sumsel, bersiaga fenomena La Nina sepanjang bulan November 2015-Maret 2016.

Menurut Kepala Dinsos Sumsel, Belman Karmuda, pihaknya menyiagakan 759 personel Taruna Siaga Bencana (Tagana) tersebar di 17 Kabupaten dan Kota.

"Personel Tagana selalu dan harus siap menghadapi bencana," ujar Belman kepada Sripoku.com, Senin (16/11/2015).

Ia menjelaskan, pemerintah pusat sudah berkoordinasi dengan seluruh daerah rawan bencana atau yang mengalami La Nina.

Seluruh instansi terkait di Sumsel berkoordinasi seperti Dinsos, Dinas Pekerjaan Umum (PU), Dinas Perhubungan (Dishub), BMKG SMB II Palembang, SAR, BPBD dan TNI/ Polri.

"Puncak La Nina diprediksi terjadi pada bulan Februari nanti. Beberapa daerah rawan di Sumsel berpotensi terjadi puting beliung dan longsor," terang Belman yang juga Pembina Tagana Sumsel.

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved