Shopping

Perabot Rumah Tangga Bernuansa Vintage

Tak sekadar menjadi tren busana saat ini, nuansa vintage pun juga bisa Anda temukan di berbagai perabotan rumah tangga seperti, cangkir, lampu tidur,

Penulis: Rahmaliyah | Editor: Budi Darmawan
Sriwijaya post

SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Tak sekadar menjadi tren busana saat ini, nuansa vintage pun juga bisa Anda temukan di berbagai perabotan rumah tangga seperti, cangkir, lampu tidur, bantal kursi, lampu gantung, wallpaper, karpet, bedcover hingga mangkok yang bercorak bunga-bunga yang identik dengan nuansa vintage.
Namun, untuk mendapatkan perabotan rumah tangga cantik ini, Anda tak perlu bingung mencarinya. Di Kota Palembang, tersedia satu outlet yang menyediakannya dengan harga yang terjangkau, yakni di Vintage House yang berlokasi di area penghubung PS Mall dan PSx Mall.

Owner Vintage House, Susi mengatakan, sengaja membuka galeri untuk keperluan rumah tangga bernuansa vintage dikarenakan masih minimnya toko-toko yang menyediakan produk-produk seperti ini di Palembang.
"Di sini masih jarang yang jual seperti ini, apalagi barangnya unik. Harapan saya masyarakat Palembang bisa menjadikan Vintage House sebagai tempat untuk menambah koleksi barang-barang bernuansa vintage di rumah." ujarnya, Sabtu (24/10)

Sebelum membuka toko yang menjajakan barang-barang nuansa vintage, Susi adalah salah seorang pengoleksi barang-barang vintage, yang biasa ia beli melalui online ataupun saat tengah liburan.
Untuk perabotan rumah tangga vintage ini pun, Susi jual dengan harga bervariasi tergantung pada jenis barang itu tersendiri.

"Lampu gantung saya jual mulai dari harga Rp 1,7 juta - Rp 3 Juta, tersedia dua tipe yakni lima lampu dan dua lampu. Lalu, lampu tidur Rp 1.640.000, prasmanan Rp 1,780.000, dan masih banyak lagi produk yang kami sediakan, untuk yang penasaran silakan datang langsung ke galeri Vintage House," kata Susi
Selain itu, Susi juga mengatakan produk-produk yang ia sediakan adalah produk impor yang memiliki kualitas terbaik."produknya langsung dikirim dari China," ujarnya.

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved