Pertalite Resmi Dipasarkan di Palembang
Khusus di Palembang, BBM jenis baru tersebut disediakan pada enam SPBU.
Penulis: Dewi Handayani | Editor: Soegeng Haryadi
SRIPOKU.COM, PALEMBANG -- Bahan bakar beroktan RON 90, Pertalite kini bisa dinikmati warga Palembang dan Sumbagsel.
Khusus di Palembang, BBM jenis baru tersebut disediakan pada enam SPBU.
Masing-masing SPBU itu adalah SPBU CoCo di jalan AKBP Cek Agus, SPBU Jalan Veteran No 283, SPBU 24.301.96 di Jalan Soekarno Hatta No 1181, SPBU R Soekamto, SPBU di Jalan KH Wahid Hasyim No 183 dan SPBU di Jalan Demang Lebar Daun.
"Ini merupakan tahap pertama, khusus di Sumbagsel kita sediakan pertalite pada 29 SPBU di Sumbagsel dengan harga Rp 8.500 per liter," kata GM Pertamina Marketing Operation Region II Sumbgsel, Herman M Zaini usai pengisian perdana Pertalite di SPBU Coco Golf, Selasa (6/10/2015).
Dari sisi harga, kata dia, saat ini harga Pertalite Rp 8.500 per liter. Harga ini mengacu harga keekonomian dan bisa berubah sewaktu-waktu menyesuaikan dengan harga minyak dunia.
Pertalite, kata dia, merupakan produk BBM yang memiliki kadan RON 90 dan cocok dengan spesifikasi kendaraan bermotor yang banyak beredar saat ini.
Penggunanya akan merasakan tarikan mesin akan lebih kuat, kecepatan lebih tingga serta emisi gas buang yang lebih bersih. Pertalite diharapkan jadi alternatif bahan bakat yang lebih baik dari premium.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/pertalite-dipasarkan-di-palembang_20151006_103943.jpg)