Lemak Nian

Disini Pengunjung Bisa Tengok Chefnya Memasak

Qua-Li Resto yang berlokasi di Rajawali Village Palembang, menawarkan beragam menu masakan Cina dengan harga yang sangat terjangkau.

Penulis: wartawan | Editor: Budi Darmawan
SRIPOKU.COM/ZAINI

SRIPOKU.COM, PALEMBANG - BAGI Anda pecinta masakan Cina, jangan sampai melewatkan restaurant yang satu ini, Qua-Li Resto yang berlokasi di Rajawali Village Palembang, menawarkan beragam menu masakan Cina dengan harga yang sangat terjangkau.

Selain itu, Anda pun bisa langsung melihat para chef handal dari Qua-Li membuat masakan hingga proses platingnya.

"Ini konsep yang unik yang kami tawarkan kepada konsumen, mereka bisa sembari menunggu pesanannya dapat melihat bagaimana proses masakan itu disajikan.

Sesuai dengan taqline kami Our Kitchen is Dancing, konsumen pun dapat mendengar beragam bunyi yang dihasilkan dari alat-alat masak yang digunakan pada saat memasak," jelas Leny Kusno, Owner Qua-Li Resto, Sabtu (29/8).

Qua-Li Resto juga memiliki puluhan menu minuman dan makanan yang sangat lezat untuk anda.

"Khusus Kueyteow kami menyediakan banyak varian, ada sekitar 15 jenis, di antaranya ada Qua-li Kueyteow malyasia pedas, Kueyteow siram ayam dan sapi. Harganya pun cukup terjangkau antara Rp 30-40 ribu per porsi," ujarnya.

Selain itu, disini ada juga bisa mendapatkan promo special prize, mulai Senin-Jumat dari pukul 10.00 hingga 22.00.

"Menu-menunya antara lain ada Honey Dew Smoothies, Rose syrup with selasih, bubur ayam lada hitam, dan bubur ayam kunpau yang rasanya gurih dan sedikit pedas karena adanya tambahan taburan cabai kering," kata Leny.

Di Qua-Li Resto, anda juga bisa mereservasi untuk sejumlah kegiatan, seperti arisan keluarga, gathering dan ultah.

"Untuk info lengkap silakan datang langsung ke Qua-Li di Kompleks Pertokoan Rajawali Village, telpon 0711-5630192," ucapnya

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved