Kantor BLH Lahat Nyaris Ambruk
Kantor Badan Lingkungan Hidup (BLH) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lahat, yang berada di kawasan Kelurahan, Kota Baru, Lahat nyaris ambruk.
Penulis: Ehdi Amin | Editor: Tarso
SRIPOKU.COM, LAHAT -- Kantor Badan Lingkungan Hidup (BLH) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lahat, yang berada di kawasan Kelurahan, Kota Baru, Lahat nyaris ambruk akibat pohon kapuk, yang berada sekitar tiga meter di halaman kantor BLH, Sabtu (22/8) dini hari roboh.
Beruntung saat kejadian, tidak ada pegawai atau warga yang berada di lokasi kejadian hingga tak ada korban jiwa.
Kendati demikian, kejadian tersebut sempat membuat warga di kawasan tersebut terkejut.
Een (45) warga Kota Lahat, yang sempat melihat tak lama kejadian tumbangnya pohon menuturkan ia dan beberapa rekannya sempat terkejut mendengar bunyi hantaman yang cukup keras dari arah kantor BLH.
Penasaran, ia saat malam tersebut sedang main kerumah temanya mencoba mendatangi asal suara.
Saat melintas di Jalan Bhayangkara Lahat, tepatnya depan kantor BLH dan Dinas Kesehatan Lahat, ia melihat pohon kapuk yang berukuran cukup besar menimpa bagian kanan bangunan kantor.
"Sekitar pukul 02.00 dini hari. Kami juga terkejut tiba tiba ada suara hantaman. Saat kejadian di lokasi sangat sepi tak terlihat satu orangpun warga termasuk yang melintas.
Kita sempat melihat dari lebih dekat untuk memastikan keberadaan warga atau pegawai didalamnya. Karena sepi kami langsung meninggalkan lokasi,"ungkap Een.
Sementara itu, pantauan di lapangan akibat robohnya pohon bagian atap kantor BLH rusak parah.
Kerusakan juga terjadi pada pagar kantor. Beruntung bangunan tidak roboh dan mengakibatkan kebakaran meski banyak kabel listrik yang terpasang.
Disisi lain, Kepala BLH Lahat, belum bisa dihubungi. Kendati demikian, pohon kapuk yang tumbung sudah dibersihkan.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palembang/foto/bank/originals/nyaris_20150823_161935.jpg)