Lima Tahanan Polsek Larikan Diri

Diduga, para tahanan kabur dengan merusak teralis ventilasi di dalam ruang tahanan.

Editor: Sudarwan

SRIPOKU.COM, JAKARTA - Lima tahanan Polisi Sektor Jagakarsa, Jakarta Selatan, melarikan diri dini hari tadi, Senin (9/3/2015).

Diduga, para tahanan kabur dengan merusak teralis ventilasi di dalam ruang tahanan.

"Ada tahanan yang melarikan diri, lima orang. Diketahui itu dini hari tadi," kata Wakil Kepala Polres Metro Jakarta Selatan, Senin, Ajun Komisaris Besar Musa Tampubolon.

Musa menjelaskan, lima tahanan yang melarikan diri terdiri dari dua tahanan kasus narkoba, dua tahanan kasus pencurian dengan kekerasan (curas), serta satu tahanan kasus penipuan.

Musa menambahkan, petugas menemukan tahanan dalam keadaan kosong sekitar pukul 03.00 WIB, kemudian langsung melakukan pengejaran. "Dua sudah tertangkap, tiga masih dalam pengejaran," kata Musa.

Dua tahanan yang telah tertangkap ialah para tahanan kasus curas. Keduanya ditangkap di rumah masing-masing ketika mencoba melarikan diri ke luar kota.

Hingga kini, pihak Polres Metro Jakarta Selatan masih melakukan pengejaran terhadap tiga tahanan lainnya, serta telah memeriksa saksi berupa petugas tahanan dan para tahanan yang berhasil ditangkap.

Sumber: Kompas.com
Tags
tahanan
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved