Tidak Ada Lagi Ruang Gerak Bagi Calo Tiket Kereta Api

Pelayanan kepada penumpang tidak ada pembedaan sedikit pun sesuai kelasnya. Seperti kelas ekonomi, bisnis dan eksekutif.

Penulis: Welly Hadinata | Editor: Sudarwan
SRIPOKU.COM/WELLY HADINATA
Mesin CTM sebagai fasilitas bagi penumpang KA yang mempermudah untuk mencetak tiket tanpa harus mengantre di Stasiun KA Kertapati Palembang. 

SRIPOKU.COM, PALEMBANG - PT Kereta Api Indonesia TKAI) Divre III Sumsel sebagai pengelola angkutan transportasi Kereta Api (KA) di Sumsel, berkomitmen memberikan pelayanan terbaik kepada setiap penumpang KA. Terlebih lagi adanya rencana kenaikan tarif tiket KA kelas ekonomi 1 April nanti.

Kepada Sripoku.com Kamis (5/3/2015), Manager Humas PT KAI Divre III Sumsel Jaka Zarkasih mengatakan, pelayanan kepada setiap penumpang tetap menjadi prioritas atau diutamakan.

Pelayanan kepada penumpang tidak ada pembedaan sedikit pun sesuai kelasnya. Seperti kelas ekonomi, bisnis dan eksekutif.

Mengenai soal sistem penjualan tiket, penjualan tiket untuk semua kelas penumpang termasuk kelas ekonomi, tiket dijual secara online.

Tiket bisa didapatkan di minimarket, agen resmi dan pemesanan bisa dilakukan via situs online atau banking.

Penumpang pun bisa mencetak tiketnya sendiri pada mesin CTM (Cetak Tiket Mandiri) tanpa harus mengantre di loket.

"Bisa dipastikan sejak diterapkan tiket yang dijual secara online, saat ini tidak ada lagi praktek percaloan. Tidak ada ruang bagi calo tiket untuk bergerak. Karena untuk memesan tiket, harus dilampirkan KTP bagi calon penumpang yang akan berangkat," ujarnya.

Jaka mengatakan, mengenai pelayanan terhadap penumpang ekonomi, saat ini pelayanannya jauh lebih baik dari sebelumnya.

Tidak ada penumpang yang berdiri di gerbong kelas ekonomi. Karena PT KAI tidak menjual tiket berdiri dan sejak beberapa tahun terakhir menerapkan satu tiket satu tempat duduk.

"Lihat saja saat ini tidak ada penumpang KA yang berdiri di dalam gerbong sewaktu perjalanan. Fasilitas dan pelayanan kelas ekonomi selalu berubah lebih baik dari sebelumnya. Gerbong penumpang ekonomi sudah dilengkapi AC atau mesin pendingin," ujarnya.

Sumber: Sriwijaya Post
Tags
tiket
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved