Jupe Tobat, Enggan Umbar Belahan Dada Lagi
Jupe mengaku saat ini dirinya sudah memesan kepada desainer pakaiannya agar tak membuatkan pakaian yang ada belahan dadanya.
SRIPOKU.COM, JAKARTA – Pedangdut Julia Perez pasca sembuh dari sakit kanker serviksnya, mulai mengurangi berpakaian seksi. Khususnya yang memperlihatkan belahan dadanya.
"Iya aku sekarang udah mulai enggak nyaman kalau pakai baju yang ada belahan dadanya," ucap pelantun lagu Lonely saat ditemui di Hotel Harris Jalan Doktor Saharjo, Setiabudi, Jakarta Selatan.
Saat ini dirinya sudah bersyukur karena tak lagi menggunakan pakaian berbelahan dada rendah. "Ya setidaknya semakin tua ada perubahan ke arah yang lebih baik. Meskipun baru 10 persen, pelan-pelan," kata pemilik nama asli Yulia Rachmawati tersebut.
Mantan istri Damian Perez tersebut, mengaku saat ini dirinya sudah memesan kepada desainer pakaiannya agar tak membuatkan pakaian yang ada belahan dadanya. Tetapi dirinya masih meminta baju ketat tak masalah.
"Aku pesennya ke desainer jangan ada belahan dada, tapi kalau ketat masih enggasaSk apa-apa," ucap pelantun Belah Duren itu.
Disinggung apakah dirinya menyudahi memakai pakaian yang berbelahan dada lantaran menderita kanker, Jupe membantah.
"Enggak lah bukan karena ditegur sama Allah, tapi memang masa aku yang seksi-seksi udah abis. Orang udah tahu Jupe, tanpa lagi nunjukin keseksian," katanya.