Tips Kencan Bagi Pasangan Baru (2)

Kencan pertama buat sebagian orang biasanya akan berlangsung tidak santai dan menjadi pengalaman yang cukup memalukan.

Editor: Sudarwan

SRIPOKU.COM - Kencan pertama buat sebagian orang biasanya akan berlangsung tidak santai dan menjadi pengalaman yang cukup memalukan.

Namun jangan khawatir, ketika kencan pertama berjalan amburadul, pada kencan berikutnya Anda harus bisa mengontrol keadaan menjadi lebih baik bahkan sempurna.

Terutama bagi Anda yang tengah merencanakan kencan di Hari Valentine alias hari kasih sayang ini.

Berikut kelanjutan 10 tips agar kencan berjalan lancar yang dapat Anda ikuti:

  1. Hindari lakukan aktivitas yang kompetitif. Jangan sekali-kali membanding-bandingkan apa yang pasangan katakan dengan apa yang Anda lakukan, terutama bagi Anda yang baru akan melakukan kencan pertama. Biasanya jika Anda bersikap kompetitif, hubungan akan berkembang ke arah yang penuh ketegangan. Jangan pernah merasa kalah pada apa yang diucapkan lawan bicara, apresiasi saja apa yang dikatakannya dengan senyuman.
  2. Pilih kegiatan yang tak banyak melibatkan alkohol. Bagi yang baru saja akan melakukan kencan pertama, perasaan grogi tentu akan melanda. Namun sebaiknya hindari mengonsumsi alkohol hanya karena agar percakapan berjalan lancar dan santai.
  3. Gunakan waktu sebaik-baiknya untuk saling mengenal lebih jauh. Jangan biarkan pasangan yang Anda ajak kencan merasa bosan dan tergiring untuk cepat-cepat pulang, Gunakan waktu sebijaksana mungkin untuk melakukan percakapan yang bermutu guna mengenal lebih jauh satu sama lain.
  4. Jangan pernah berbasa-basi untu k mengajak keluarganya ikut berkencan! T erkadang demi kesan baik Anda tercetus mengajak adiknya, anggota keluarga lainnya, atau bahkan sahabatnya dalam acara kencan yang sebenarnya sudah Anda atur sedemikian rupa. Kencan sebaiknya dilakukan berdua saja!
  5. Jangan paksakan berkencan selama lebih dari beberapa jam. Pada kencan pertama, biasanya Anda dan pasangan menginginkan waktu yang lebih lama. Namun jangan paksakan diri untuk menahannya selama beberapa jam. Lanjutkan pembicaraan melalui telepon jika memang ada pembahasan yang menarik seraya kembali membuat janji untuk kencan berikutnya.(Intan Y. Septiani)

Sumber: Nova
Tags
kencan
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved