Khedira Sedang Galau

Spekulasi yang berkembang, Madrid takkan mempertahankan Khedira mengingat El Real telah mendatangkan Lucas Silva.

Editor: Soegeng Haryadi

SRIPOKU.COM, MADRID -- Gelandang Real Madrid, Sami Khedira, mengaku belum menetapkan keputusan soal masa depannya bersama Los Blancos.

"Ini bukan masalah kesepakatan prakontrak dengan sebuah klub Bundesliga. Aku masih bimbang dengan masa depanku. Aku menjaga pilihanku terbuka," tutur Khedira.

Kontrak Khedira bersama Madrid akan berakhir pada 30 Juni 2015. Spekulasi yang berkembang, Madrid takkan mempertahankan Khedira mengingat El Real telah mendatangkan Lucas Silva pada bursa transfer Januari 2015 dan Casemiro diperkirakan akan kembali ke Santiago Bernabeu pada musim depan setelah tampil sukses saat dipinjamkan ke Porto.

Kabar yang beredar, Borussia Dortmund tertarik menampung Khedira. Gelandang yang membawa Jerman menjuarai Piala Dunia 2014 tersebut diharapkan bisa mengangkat performa Dortmund yang pada musim ini sangat mengecewakan.

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved