Wakil Ketua KPK Ditangkap Polisi
Aktivis Kecam Serangan Terhadap KPK
"Hari ini satu tekad kita, save KPK, Kapolri bersih harga mati," ujar Zulkarnain, salah satu aktivis.
Penulis: Candra Okta Della | Editor: Sudarwan
SRIPOKU.COM, JAKARTA - Banyaknya serangan terhadap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kini menuai kecaman dari berbagai pihak.
Kali ini masyarakat yang menyatakan dirinya sebagai kelompok peduli KPK melakukan aksi di depan gedung kantor KPK.
Puluhan orang yang membawa spanduk bertuliskan "Save KPK" ini meminta seluruh masyarakat Indonesia untuk bersatu melawan pihak-pihak yang ingin mengkerdilkan lembaga anti rasuah ini.
Tidak hanya itu, terlihat ada beberapa aktivis dan juga beberapa artis yang ikut dalam aksi damai tersebut.
"Maju tak gentar membela yang benar. Maju serentak kita pasti menang," ujar puluhan demonstran yang menyanyikan lagu maju tak gentar, Jumat (23/1/2015).
Aktivis menuntut Presiden Jokowi untuk segera memberhentikan Budi Gunawan.
"Hari ini satu tekad kita, save KPK, Kapolri bersih harga mati," ujar Zulkarnain, salah satu aktivis.