Benzema Dihukum Real Madrid Gara-gara Ikut Terjun Payung

Meski ditemani instruktur profesional, aksi Benzema tetap dinilai tidak layak dilakukan oleh seorang pesepak bola profesional.

Editor: Soegeng Haryadi

SRIPOKU.COM -- Bomber Real Madrid, Karim Benzema dihukum Real Madrid karena melakukan aksi membahayakan saat liburan di Dubai. Apa yang dilakukan Benzema?

Dalam rangkaian tur Real Madrid ke Dubai, UEA, Karim Benzema mengisi waktu luangnya dengan bermain sky diving. Kubu Madrid menilai aksi ini sangat membahayakan keselamatan Benzema dan bisa merugikan klub.

Meski ditemani instruktur profesional, aksi Benzema tetap dinilai tidak layak dilakukan oleh seorang pesepak bola profesional. Karena alasan inilah Madrid menghukum Benzema dengan denda dalam jumlah besar.

Pelanggaran semacam ini bukan hal baru di Madrid. Sebelumnya, manajemen klub pernah menjatuhi hukuman serupa untuk Iker Casillas yang mengendarai motor di tengah kota dan Asier Illaramendi yang mengunjungi karnaval dengan baju Batman.

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved