Malam Tahun Baru

Ini Pesan Alex ke Pedagang dan Abang Becak

"Kenapa orang banyak yang datang ke Palembang? Mereka merasa aman dan nyaman. Tolong jaga terus dua hal ini," pintanya.

Penulis: Deryardli | Editor: Tarso
SRIPOKU.COM/DERYARDLI
Gubernur Sumsel, Alex Noerdin saat melayani permintaan foto bersama dari pedagang dan abang becak di Monpera Palembang, Rabu malam (31/12/2014) 

SRIPOKU.COM, PALEMBANG -- Gubernur Sumsel, Alex Noerdin, mendatangi beberapa pedagang dan abang becak pada malam pergantian tahun baru di Monpera Palembang, Rabu malam (31/12/2014).

Usai menghadiri zikir akbar di Masjid Agung Palembang, Alex menemui masyarakat di Monpera. Beberapa pesan disampaikan kepada pedagang dan abang becak.

"Lancar kantong? Makanya kita buat banyak acara di Palembang biar ramai. Biar pedagang dan abang becak juga banyak rejeki," kata Alex.

Meski begitu, Alex meminta pedagang dan abang becak membantu pemerintah dengan membuat Palembang tetap aman.  "Kenapa orang banyak yang datang ke Palembang? Mereka merasa aman dan nyaman. Tolong jaga terus dua hal ini," pintanya.

Sumber: Sriwijaya Post
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved