Sripo Hari Ini
Yadi Tantang Duel Dua Perampok, 1 Tewas
Namun Yadi bukannya kabur tetapi mengambil pisau untuk balik melawan kedua perampok.
SRIPOKU.COM, BATURAJA -- Taufik, satu dari dua orang pelaku perampokan terhadap Yadi (38), warga Kelurahan Batu Kuning, Kecamatan Baturaja Timur, OKU, tewas ditangan warga. Ia ditangkap tak jauh dari lokasi kejadian perampokan.
Terduga pelaku perampokan yang tewas diketahui bernama Taufik (23), warga Desa Cahaya Marga, Kecamatan Pemulutan Selatan, Ogan Ilir. Sebelum tewas, Taufik sempat dirawat di RSUD Dr Ibnu Soetowo Baturaja.
Informasi dari saksi mata di lapangan menyebutkan, saat Yadi sedang tiduran di rumah sekitar pukul 20.30, tiba-tiba dua orang datang menerobos masuk ke dalam rumah. Saat itu satu dari dua pelaku mengeluarkan pisau dan langsung menusuk Yadi. Namun Yadi berhasil lolos dari serangan senjata tajam pelaku dan lari ke belakang rumah.
Namun Yadi bukannya kabur tetapi mengambil pisau untuk balik melawan kedua perampok. Yadi pun berteriak sehingga membuat kedua pelaku kabur ke luar rumah. Tetapi kedua pelaku tepergok warga yang masih beraktivitas di luar rumah. Keduanya langsung dikejar
puluhan warga. Saat terjepit, kedua pelaku langsung menceburkan diri ke sungai.
"Dua pelaku loncat ke sungai. Motor yang dikendarai pelaku tertinggal di depan rumah korban. Warga yang marah langsung membakar motor pelaku," ujar seorang warga.
Usai membakar kendaraan kedua pelaku warga belum puas. Ratusan warga lalu siaga dan terus mencari kedua pelaku. Akhirnya warga menemukan dan menangkap seorang pelaku di depan RBM tidak jauh dari lokasi kejadian. Pelaku yang diketahui bernama Taufik itu dihajar hingga babak belur.
Akhirnya diketahui Taufik tidak lain tetangga Yadi yang berprofesi sebagai penjual bakso bakar. Warga langsung mendatangi rumah yang dikontrak. "Pelaku merupakan perantau yang mengontrak di desa setempat. Mereka sengaja mengontrak untuk menggambar sebelum melakukan perampokan. Di kontrakan pelaku warga melihat satu unit lagi motor. Warga yang marah langsung membakar motor tersebut," katanya warga tersebut.
Sementara Kapolres OKU, AKBP Mulyadi SIk MH menjelaskan, pihaknya menerima laporan dari warga yang mengatakan jika seorang pelaku berhasil ditangkap oleh warga. "Saat menerima laporan, kita langsung mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP). Namun, ketika polisi sampai di TKP, di depan RBM lama Desa Pusar Kecamatan Baturaja Timur, pelaku sudah sekarat dengan tangan terikat. Saat itu juga kita langsung membawa pelaku ke RSUD Ibnu Soetowo. Nyawa pelaku tidak tertolong dan akhirnya meninggal," kata Kapolres.
Sedangkan Kasatreskrim OKU, AKP Zulfikar menjelaskan, modus kedua pelaku cukup terorganisir. Keduanya sudah merencanakan aksi perampokan dengan cara menyewa rumah di lokasi dekat targetnya, dan berpura-pura menjadi pedagang bakso bakar keliling.
"Mungkin saat jualan ke dua pelaku mengintai rumah sasarannya. Kita juga mengamankan dua unit sepeda motor yang sudah dibakar oleh warga yakni jenis Yamaha Mio BG 4991 ZV dan motor Yamaha RX King tanpa plat," katanya. (rws/TS)