Coret Caleg Muba Fatmawati, KPU Muba Disidang DKPP Hari Ini
Lantaran pengaduan telah mencoret Caleg DPRD Muba dari Partai Golkar Fatmawati SE, komisioner KPU Muba disidangkan DKPP.
Penulis: Abdul Hafiz | Editor: Soegeng Haryadi
SRIPOKU.COM, PALEMBANG -- Lantaran pengaduan telah mencoret Caleg DPRD Muba dari Partai Golkar Fatmawati SE, komisioner KPU Muba disidangkan DKPP (Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu) di Gakumdu Provinsi Sumsel KM 6 Palembang, Senin (1/9/2014) pukul 10.00 ini.
"Hari ini tanggal 1 September ada sidang DKPP jam 10 ini untuk KPU Muba atas pengaduan Fatmawati dari caleg Golkar Muba dan Syairi Remuso dari Caleg PAN Muba. Lalu pukul 14.00 untuk KPU Banyuasin dan PPK Talangkelapa atas pengaduan Nemi Densi. Selanjutnya untuk hari Selasa tanggal 2 September pukul 10.00, DKPP menyidangkan untuk KPU Kabupaten Ogan Ilir dan PPK Pemulutan, PPK Pemulutan selatan atas pengaduan Muhammad Iskandar. Pukul 14.00 sidang KPU Kabupaten Empatlawang dan Sekretaris serta staf sekretaris Empatlawang atas pengaduan Pipi Suprem Kennedy," terang Kabag Hukum, Teknis dan Hupmas KPU Sumsel Agus Heri Pramono SH MSi, Senin (1/9/2014).
Sebelumnya, Ketua Bawaslu (Badan Pengawas Pemilu) Provinsi Sumsel, Andika Pranata Jaya SSos mengatakan sidang DKPP ini merupakan dugaan pelanggaran kode etik dalam pelaksanaan pileg 2014. Dikatakannya pada sidang tersebut akan hadir tim pemeriksa daerah 4 orang bersama ketua majelis sidang anggota dkpp 1 orang melalui vidcon (video conference)
Adapun keempat tim pemeriksa daerah itu yakni H Aspahani SE Ak MM CA (Ketua KPU Sumsel), Andika Pranata Jaya SSos (Ketua Bawaslu), Lishapsari (Stisipol Chandra Dimuka), Zulfikri Suleman (Unsri).
"Kalau vidcon ketua majelis sidang nggak datang. Sidang video conference Palembang-Jakarta. Bisa jadi Ibu Valina Singka Subekti atau Ibu Ida Budiarti. Tapi siapa saja bisa, terserah DKPP saja," kata Andika.
Bawaslu Sumsel, KPU Sumsel dan KPU Muba beberapa waktu lalu sudah didatangi para pendemo yang mengatasnamakan Komite Pemantau Independen Demokrasi (KPID) Sumsel mendesak Bawaslu Sumsel untuk mencopot KPUD Muba yang telah mencoret Caleg DPRD Muba dari Partai Golkar Fatmawati SE. Massa yang berjumlah sekitar 50 orang ini pun sempat meneriaki pimpinan Bawaslu Sumsel yang enggan menemui pendemo.