Olahraga
LeBron James Dipuja di Hongkong
Bintang NBA, LeBron James, mendapat sambutan meriah di pusat perbelanjaan di Hongkong, Rabu (23/7/2014).
Editor:
Budi Darmawan
SRIPOKU.COM, HONGKONG— Bintang NBA, LeBron James, mendapat sambutan meriah dari ratusan penggemarnya saat melakukan acara di pusat perbelanjaan di Hongkong, Rabu (23/7/2014).
Para penggemar juga meneriakkan namanya saat ia tampil untuk memberi klinik pelatihan di Kowloon, Hongkong.
LeBron mengaku sangat kaget dengan sambutan dari para penggemarnya. "Ini ribuan kilometer dari tempat tinggal saya. Saya tak menyangka kalau di tempat ini saya memberi inspirasi buat seluruh negeri ini," kata mantan pemain Miami Heat ini.
LeBron mengawali perjalanan yang disponsori Nike ini pada Senin lalu di Beining, Tiongkok. Dari Hongkong, ia akan tampil di Taiwan pada Kamis dan Jumat.