SFC Update
SFC U-21 Berkembang Signifikan
Perubahan menonjol terlihat pada kerjasama tim dan skill-skill permainan individu yang lebih meningkat dibandingkan sebelumnya.
Penulis: Darwin Sepriansyah | Editor: Soegeng Haryadi
SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Head Coach SFC U-21, Andy Susanto menyatakan, perkembangan anak asuhnya sejauh ini cukup signifikan.
Menurutnya, perubahan paling menonjol terlihat pada kerjasama tim dan skill-skill permainan individu dari anak asuhnya yang lebih meningkat dibandingkan sebelumnya.
“Saya cukup puas dengan perkembangan anak-anak. Secara keseluruhan sudah jauh meningkat,” katanya, Kamis (27/3/2014)
Kendati demikian, Andy mengakui tetap saja timnya masih ada kekurangan yang harus segera dibenahi, terutama dalam hal pengaturan tempo permainan.
Dia menilai setiap pemain dari semua lini masih belum tahu kapan waktu yang tepat untuk memberikan bola ke rekan-rekannya.
“Kemudian finishing touch (penyelesaian akhir) dari pemain depan kita juga meski ada perbaikan,” tegasnya.
