Ibu Roger tak Cemas Lagi

"Saya semalam minta tolong cari Roger karena saya kehilangan jejaknya," ucap Ernawati

Editor: Sudarwan
KOMPAS.COM/ROBERTUS BELLARMINUS
Roger Danuarta memberikan keterangan di Mapolsek Pulogadung, Jakarta Timur. Senin (17/2/2014). Ia tengah dimintai keterangan polisi terkait penggunaan narkoba. 

SRIPOKU.COM, JAKARTA - Ernawati Atmaja, ibu Roger Danuarta (31), rupanya sejak Minggu (16/2/2014) malam mencari-cari anaknya itu.

Perempuan tersebut mengaku merasa cemas karena sudah larut malam Roger belum pulang ke rumah. Keluarga pun kehilangan jejaknya.

Ernawati juga sempat meminta tolong kepada sanak saudaranya untuk mencari Roger.

"Saya semalam minta tolong cari Roger karena saya kehilangan jejaknya," ucap Ernawati, Senin (17/2/2014), ketika diwawancara di Mapolsek Pulogadung, Jakarta Timur.

Kemudian, ia mendapat informasi bahwa Roger berada di Polsek Pulogadung, Jakarta Timur.

Roger ditahan karena kedapatan memiliki narkotika jenis ganja dan putau. Ia juga positif dinyatakan sebagai pengguna.

Ernawati mengaku tenang setelah mengetahui bahwa Roger paling tidak dalam keadaan selamat karena polisi sudah memberi penanganan terhadap anaknya itu.

"Ketika saya tahu Roger di sini dalam keadaan baik, itu hal yang sangat luar biasa," ucapnya. (Willem Jonata/Anita K Wardhani)

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved