SFC Update
Subangkit Pusing dengan Kondisi Pemain
Posisi Sriwijaya FC harus terdampar berada di papan bawah dengan mengumpulkan 3 poin dari satu kali kemenangan, satu seri dan dua kali kekalahan.
SRIPOKU.COM, PALEMBANG - Head Coach Sriwijaya FC, Subangkit menyatakan kalau dirinya tidak bisa berbuat banyak dengan kondisi timnya saat ini. Banyaknya pemain inti yang mengalami cedera mulai dari Frank Oliver Ongfiang, Vendri Mofu, Asri Akbar dan Maman Abdulrahman, menjadi kendala tersendiri. Alhasil timnya hanya mengandalkan pemain-pemain muda yang baru menjalani debut perdananya di ISL.
"Secara kualitas pemain kita bagus, tapi minim pengalaman. Ini yang jadi kesulitan," katanya saat ditemui Sripoku.com, Jumat (14/2/2014)
Saat ini posisi Sriwijaya FC harus terdampar berada di papan bawah dengan mengumpulkan 3 poin dari satu kali kemenangan, satu seri dan dua kali kekalahan.
Sebelumnya manajemen Sriwijaya FC tampaknya sudah mulai gerah dengan kondisi timnya yang meraih hasil buruk dalam dua laga kandang terakhir saat bertemu Arema Cronous (9/2) dan Gresik United (13/2). Manajer Tim SFC, Robert Heri akan memberikan warning dini atau peringatan jauh lebih cepat, andai permainan Laskar Wong Kito tetap saja tidak ada perubahan saat menjamu Persijap Jepara, 18 Pebruari mendatang.
"Kita tunggu hingga lawan Persijap nanti. Jika hasilnya tetap mengecewakan pasti akan ada (shock) terapi pada semuanya (pelatih dan pemain)," katanya pada Kamis malam lalu. (cw2)