Pep: Barca dan Bayern Berbeda

Pelatih Bayern Muenchen, Josep Guardiola, menolak untuk membandingkan permainan anak asuhnya dengan klub yang pernah dilatihnya, Barcelona.

Editor: Soegeng Haryadi

SRIPOKU.COM, DORTMUND — Pelatih Bayern Muenchen, Josep Guardiola, menolak untuk membandingkan permainan anak asuhnya dengan klub yang pernah dilatihnya, Barcelona.

"Bayern harus bermain selayaknya Bayern, dengan tradisi dan pemain-pemainnya. Barca adalah sesuatu yang lain dan saya memiliki pemain-pemain yang berbeda saat di sana," kata Guardiola.

Menanggapi kemenangan timya 3-0 atas Borussia Dortmund dalam lanjutan Bundesliga, Sabtu (23/11/2013), Guardiola mengaku masih banyak perbaikan yang harus dilakukan. Menurutnya, Bayern harus lebih tampil konsisten di Bundesliga dan bermain lebih baik dari pertandingan itu jika ingin juara di tingkat Eropa.

"Kami bermain baik pada babak kedua, tetapi kami kesulitan untuk mengontrol lini tengah selama babak pertama dan tidak banyak melakukan umpan-umpan untuk memperlihatkan gaya kami," ungkapnya.

Gol-gol kemenangan Bayern atas Dortmund dicetak oleh Mario Goetze pada menit ke-66, Arjen Robben pada menit ke-85, dan Thomas Mueller pada menit ke-87.

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved